Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Government

Syukuran HUT Bhayangkara ke 70 Polres Kuningan

KUNINGAN (Mass) – Dalam rangka HUT Bhayangkara ke 70 Tahun, Polres Kuningan mengadakan kegiatan syukuran sekaligus buka bersama di Mapolres Kuningan kemarin, Minggu (3/7). Hadir dalam kesempatan itu Kapolres Kuningan, AKBP M Syahduddi SIK MSi, Bupati Kuningan, H Acep Purnama SH MH, Ketua DPRD Kuningan, Rana Suparman SSos serta tamu undangan lainnya.

Kapolres Kuningan, AKBP M Syahduddi SIK MSi di hadapan jajarannya, meminta agar seluruh anggota selalu menyadari tugas dan perannya sebagai Anggota Kepolisian. Selain itu, sebagai abdi negara harus senantiasa ikhlas dalam melaksanakan tugas untuk melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat serta dalam rangka penegakan Hukum.

“Kemudian menjelang Hari Raya Lebaran, untuk operasi pengamanan Lebaran yang dulu dikenal dengan sandi operasi Ketupat, tahun ini berganti nama menjadi Operasi Ramadniya yang merupakan singkatan dari Ramadhan dan Hari Raya, yang mengandung arti harfiah adil dan sempurna,” terangnya.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Untuk pola pengamanan sendiri kata Kapolres, wilayah Kabupaten Kuningan mempunyai karakteristik tersendiri sebagai daerah kawasan wisata dan bukan daerah perlintasan arus mudik.

“Oleh karena itu, pengamanan akan lebih terfokus pada saat musim libur Lebaran pada hari H hingga beberapa hari setelahnya,” ucapnya.

Sementara Bupati Kuningan, H Acep Purnama SH MH menyampaikan, ucapan selamat atas HUT Bhayangkara ke 70 Tahun kepada seluruh jajaran Polri baik dari tingkatan Polda, Polres hingga Polsek.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Usia yang bukan lagi muda dan cukup matang ini, apa yang akan dilaksanakan Polri ini bisa dirasakan oleh masyarakat sebagai sahabat dan mitra serta pelindung masyarakat. Mudah-mudahan dan saya yakin semua masyarakat berharap bagaimana selama ini jajaran kepolisian bisa menyatu, termasuk jajaran TNI bisa bermanunggal dengan masyarakat,” ungkapnya. (andri)

Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

You May Also Like

Advertisement