KUNINGAN (MASS) – Ketua DPC Gerindra Kuningan H Dede Ismail mengaku lebih percaya hasil survey nasional daripada internal (lokal) di Kabupaten Kuningan.
Hal itu, disampaikannya sesaat setelah pengukuhan Relawan Prabowo, Jumat (13/10/2023) kemarin di Wisma Permata – Kuningan.
“Saya kurang yakin kalo untuk survey internal Kabupaten Kuningan. Kalo hasil survey nasional baru saya percaya,” jawab Deis, sapaan akrab Ketua DPC Gerindra Kuningan, kala ditanya soal hasil survey.
Konteksnya, Deis tengah menjelaskan soal pencapresan 2024. Ia membahas hasil survey Jamparing, lembaga reseacrh asal Kuningan, yang mengatakan Prabowo kalah oleh Anies Baswedan.
“Kalo kita melihat hasil survey Jamparing bahwa Anies Baswedan kemarin masih unggul. Tapi kemarin sekitar 3 minggu lalu saya membuat rilis (ke media), bahwa hasil survey di Jawa Barat, kita (Prabowo) unggul ada di angka 46%. (Kalo untuk) Kuningan, kita (Prabowo) unggul tipis 36%, kemudian Anies 34%,” paparnya.
Hasil survey yang dipaparkan Deis, merupakan survey dari internal pihaknya (Gerindra) Hasil-hasil itu disampaikan, kata Deis, agar memacu kader partai Gerindra serta relawan untuk terus memperkuat Prabowo sebagai calon Presiden.
Deis juga mengatakan, pasca pengukuhan relawan Prabowo Subianto yang diinisiasi H Rokhmat Ardiyan kemarin, bakal ada lagi pengukuhan unsur relawan-relawan Prabowo lainnya. (eki)