KUNINGAN (MASS) – Paket bantuan sembako dari bantuan Gubernur Jabar sudah tiba di Kabupaten Kuningan. Hal ini dibuktikan dengan paket itu diterima oleh Kantor Pos Kuningan pada Sabtu (25/4/2020).
“Iya ada paket bantuan sudah kami terima. Untuk teknisnya kapan disalurkan itu menjadi ranah Pemkab Kuningan atau Dinas Sosial,” ujar Kepala Kantor Pos Kuningan Alif ketika dikonfirnasi oleh kuninganmass.com.
Terpisah, Kadis Sosial Kuningan Drs Dudi Budiana MSi membenarkan terkait paket sudah dikirm ke kantor pos. Terkait jumlah paket yang akan diterima sebanyak 10.700 dan rencana akan diberikan pada Senin (27/4/2020), ia hanya menjawab baru direncanakan.
Sekadar informasi awalnya mendapatkan 44.550 RTS ternyata hasil akhir hanya 15.694 RT. Namun kabar terbaru ada penurunan jumlah baik karena dobel, meninggal dunia dan pindah alamat.
Adapun bantuan gubernur itu berupa sembako senilai Rp350 ribu dan uang senilai Rp150 Ribu. Untuk sembako komoditinya berupa beras 10 Kg, makanan kaleng 2 Kg/ 4 kaleng, gula 1 Kg, minyak 2 Liter, terigu 1 Kg, Vit C 1 paket dan mie instan sebanyak 16 buah. Kabarnya juga ada telor yang dibungkus secara terpisah.
Untuk penyaluran sembako akan dilakukan oleh Kantor Pos dan juga kerjasama dengan ojol. Barang sendiri dipasok dari Bulog.(agus)