Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Netizen Mass

Semangat Pancasila di Kalangan Generasi Muda Mulai Luntur

Jiwa Pancasila di Kalangan Generasi Muda Mulai Luntur

KUNINGAN (Mass) – Merdeka semangat dari jiwa Pancasila khususnya di kalangan generasi muda sudah mulai luntur dan pudar seiring dengan perkembangan jaman. Padahal Pancasila kita maklum bersama merupakan dasar negara yang harus dijaga dan dirawat sekaligus dipertahankan sepanjang masa.

Untuk itu semangat ini harus digelorakan kembali khususnya di kalangan generasi muda sebagai jati diri bangsa yang merdeka. Jika tidak, semangat cinta tanah air akan menurun.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Dengan demikian, nilai-nilai Pancasila harus diamalkan dan dipedomani dalam aspek kehidupan dimana kita berkiprah. Salah satu contoh alhamdulilah pasca Pilihan Gubernur DKI Jakarta tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan.

Itu karena setiap pasangan calon betul-betul memaknai Pancasila dalam bertindak dan berprilaku sesuai sila-sila di dalam Pancasila untuk itu.

Begitu ampuhnya dasar negara sehingga mampu memperkokoh kesatuan dan persatuan yang salah satunya di atas tadi. Selain itu juga ada hal yang lebih penting bagi semua bangsa Indonesia supaya lebih memperekat kehidupan yang dibingkai dengan Bhinneka Tunggal Ika harus menjadi perhatian.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Begitu pentingnya kita memahami apa yang terkandung baik dalam dasar negara maupun keragaman, terlebih lagi kita harus menjaga keutuhan di bawah panji NKRI yang menurut pendapat saya merupakan harga mati yang tidak bisa ditawar-tawar bahwa kita semua satu tapi berbeda untuk mewujudkan Indonesia menuju keadilan sosial di segala aspek kehidupan.

Semoga Indonesia di bawah panji Bhinneka Tunggal Ika selalu jaya dan sejajar dengan negara lain, Aamiin, merdeka!!***

Penulis : H Loegina Bambang Marhaeni, Dosen Universitas Al Ihya Cigugur Kuningan dan aktif di Partai Amanat Nasional (PAN).

Advertisement. Scroll to continue reading.

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement