KUNINGAN (MASS) – Jabatan Kapolres Kuningan resmi berganti. AKBP Muhammad Ali Akbar SIK MSi kini menjabat sebagai Kapolres Kuningan menggantikan AKBP Willy Andrian SH SIK MH. Pergantian ini menjadi bagian dari dinamika kelembagaan yang lumrah di tubuh Polri.
Dengan pergantian pucuk pimpinan ini, diharapkan akan muncul semangat dan warna baru dalam pelayanan, pengayoman, serta perlindungan kepada masyarakat Kabupaten Kuningan. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Umum HMI Cabang Kuningan, Eka Kasmarandana.
“Atas nama pribadi dan organisasi, saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak AKBP Willy Andrian atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Kapolres Kuningan. Apapun bentuk pengabdiannya, baik suka maupun duka, menjadi catatan sejarah yang akan kami kenang,” ujarnya.
Eka juga menyambut baik kedatangan Kapolres yang baru. “Kami ucapkan selamat datang kepada AKBP Muhammad Ali Akbar. Semoga beliau bisa cepat beradaptasi dan memberikan kontribusi positif bagi keamanan dan ketertiban di Kuningan,” tambahnya.
Namun, menurut Eka, beberapa pekerjaan rumah sudah menanti untuk segera ditangani. Di antaranya adalah peredaran minuman keras, obat-obatan terlarang, serta maraknya kasus pencurian kendaraan bermotor yang terjadi di sejumlah wilayah di Kabupaten Kuningan.
“Persoalan ini jangan dianggap sepele. Kami berharap di bawah kepemimpinan yang baru, kinerja Polres Kuningan bisa semakin optimal,” tegasnya
Sebagai organisasi mahasiswa, HMI Kuningan menyatakan siap mendukung dan berkolaborasi dengan Polres, terutama dalam program-program positif yang menyangkut kepentingan publik.
“Kami juga sering berkoordinasi dengan kepolisian soal izin kegiatan atau pengamanan aksi. Karena itu, kami berharap sinergi ini bisa terus terjaga dan bahkan ditingkatkan,” ujarnya.
Terakhir, Eka juga menyinggung pentingnya pemulihan citra institusi kepolisian yang sempat tercoreng oleh sejumlah kasus yang melibatkan oknum.
“Semoga dengan hadirnya Bapak AKBP Muhammad Ali Akbar, citra kepolisian, khususnya Polres Kuningan, semakin baik dan dipercaya masyarakat,” tutupnya. (didin)