KUNINGAN (MASS) -Hujan deras Senin sore dari mulai jam 15.20-16.30 WIB bukan hanya mengakibatkan sungai Ciweri meluap dan membawa material sampah sehingga merendam 16 rumah di Lingkungan Manis RT 02/02 Kelurahan Cijoho.
Namun, dalam waktu bersamaan juga terjadi banjir di empat titik. Seperti diketahui pada Senin sore hujan deras melanda Kuningan dalam kurun lebih satu jam. Akibat hujan deras itu air meluap dimana-mana terutama yang drainasenya buruk.
Menurut Kepala Pelaksana BPBD Kuningan Agus Mauludin SE, ke empat tempat yang ikut banjir adalah Pertokoan Siliwangi, Jalan Sudirman, Lamepayung, dan Lengekong.
“Kalau di Cijoho rumah dan kolam milik warga terendam kalau di empat titik dampaknya tidak begitu parah. Semua penyebabnya adalah drainase tersumbat sampah dan air meluap,” ujar Agus, Selasa (31/12/2019).
Pihaknya berharap semua warga waspada karena curah hujan semakin tinggi. Kemudian, drainase segera diperbaiki jangan ada sampah menumpuk.
Sekadar informasi selain 16 rumah, banjir juga meredam 1 unit Musala Mawaddah, 1 unit Madrasah dan 8 unit kolam ikan. Pada Senin sekitar jam 5 sore air suah surut.
Warga dibantu tim BPBD melakukan pembersihan material sampah yang menyumbat saluran air (drainase). Adapun Rumah masih bisa ditempati pemiliknya. Warga sendiri hingga Selasa siang selalu waspada takut terjadi banjir susulan. (agus)
Berikut Rincian 16 Rumah yang Terendam Banjir Setinggi 10 – 20cm
– Ibu Anah (50) 1 KK 6 jiwa
– Bpk. Momon (40) 1 KK 4 jiwa
– Bpk. Yadi (55) 1 KK 4 Jiwa
– Bpk. Jojon (60) 2 KK 7 Jiwa
– Bpk. Ronal (27) 1KK 3 Jiwa
– Ibu Ining (80) 1 KK 1 Jiwa
– Bpk. Emon (78) 2 KK 5 jiwa
– Bpk Ebo (68) 1 KK 2 Jiwa
– Bpk Edi (80) 1 KK 2 Jiwa
– Bpk. Sarna (50) 2 KK 10 Jiwa
– Bpk. Radi (50) 1 KK 4 Jiwa
– Bpk Dasta (58) 1 KK 4 Jiwa
– Bpk Udin (59) 1 KK 5 Jiwa
– Bpk. Jamhari (60) 1 KK 2 Jiwa
– Ibu Sarni (42) 1 KK 3 jiwa
– Ibu Roni 30) 2 KK 7 jiwa 2
– Ibu sarni (42) 1 KK 3 jiwa
– Bpk. Roni (30) 2 KK 7 jiwa.