KUNINGAN (MASS) – Dalam bulan September tahun 2024, Kabupaten Kuningan dikejutkan dengan beberapa kabar dugaan gantung diri (gandir).
Bahkan di Kelurahan Purwawinangun, sebulan ini saja ada 2 kasus, teranyarnya di Lingkungan Wage. Sebelumnya, kasus perempuan di kamar kontrakan Lingkungan Manis, kesimpulan akhir kepolisian dugaanya gantung diri.
Baca: https://kuninganmass.com/warga-purwawinangun-ditemukan-tewas-di-kamar-mandi-diduga-gandir/
“Ya (di Jalan) Pramuka (Lingkungan Manis) Gantung diri, dugaan dasar forensik semua (mengarah ke gantung diri),” kata Kapolsek Kuningan, AKP Bambang Poernomo, baru-baru ini.
Kapolsek kemudian menghimbau kepada masyarakat selalu jaga keutuhan keluarga, serta sering konsultasi dengan anak ataupun pasangan.
Baca: https://kuninganmass.com/bikin-geger-purwawinangun-perempuan-ditemukan-tergantung-di-kontrakan/
Ia juga berpesan, jangan sampai pikiran buruk dibiarkan terus menghantui pikiran dan banyak melamun. Keluarga juga harus peka atas kondisi satu sama lain.
Dari himpunan informasi, kasus gandir tahun 2024 di Kabupaten Kuningan sudah ada 5 kasus.
Baca: https://kuninganmass.com/bikin-geger-ada-gantung-diri-di-cipondok/
Kasus pertama terjadi pada awal tahun, tepatnya bulan Januari di Desa Lebakherang Kecamatan Ciwaru. Kemudian kasus kedua terjadi di Desa Cipondok Kecamatan Kadugede.
Kasus ketiga terjadi pada awal bulan September ini. Kejadiannya di Desa Kawingsari Kecamatan Cibeureum. Kemudian kasus keempat dan kelima di Kelurahan Purwawinangun Kuningan. (eki)