KUNINGAN (MASS) – Sebelum dilakukan pelantikan kepengurusan baru Ikatan Mahasiswa Kuningan (IMK) Wilayah Cirebon pada Minggu (31/10/2021) kemarin, terlebih dahulu digelar Forum Gruf Discussion (FGD) di Ruang Rapat Purbawisesa, Pendopo Kabupaten Kuningan.
FGD yang dilakukan, mengangkat tema “Peran Organisasi Daerah di Era VUCA dalam Menghadapi Bonus Demografi” yang diberikan oleh dua pemantik yang juga merupakan sesepuh IMK, Nanan Abdul Manan M Pd dan Ima Mutasim M Sos.
Dalam pemaparannya, pemateri menyebut bahwa VUCA, akronim dari Volatility, Uncertainty, Complexity, dan Ambiguity, merupakan sebuah gambaran dari kondisi saat ini yang dipenuhi oleh ketidakpastian akibat perubahan yang sangat cepat terjadi.
Karenanya, didiskusikanlah cara-cara yang adaptif untuk bertahan di masa serba cepat ini.
Para kader sendiri, terlihat antusias ketika sesi diskusi berlangsung, mereka aktif menyampaikan gagasan juga bertanya dan berdiskusi terkait keorganisasian. Ketua IMK Alif Abdul Azizi berharap, setelah adanya pembekalan materi tersebut, para kader IMK melalui program kerjanya dapat beradaptasi dengan baik di Era VUCA ini.
Alif Abdul Aziz sendiri resmi dilantik sebagai ketua Ikatan Mahasiswa Kuningan (IMK) Wilayah Cirebon periode 2021-2022 bersama kepengurusan lainnya oleh Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH.
Pelantikan sendiri, mengusung tema “Rekontruksi kepengurusan IMK melalui asas kekeluargaan menuju kader yang aktif, adaptif, solutif, dan responsif”. Alif mengatakan, tema tersebut diharapkan bisa dimanifestasikan dalam setiap progres yang dilakukan oleh kader demi terwujudnya kepengurusan IMK yang lebih baik.
Kabinet IMK pada periode 2020-2021 ini mengusung nama Angrahatana, yang artinya “senantiasa berjasa atau berpengaruh”. Berjasa memberi dampak positif, baik bagi para kader IMK maupun bagi masyarakat Kuningan.
“Selamat kepada pengurus yang dilantik. Tentu harapan kedepannya, semoga IMK bisa lebih bersinergi lagi dalam Ngawangun Lemah Cai, daerah kita bersama,” ucap Acep dalam sambutannya.
Selain dihadiri oleh Bupati, pelantikan ini juga dihadiri oleh ketua Kabumi, Endun Abdul Haqq M Pd, mantan ketua umum (alumni imk), ketua orda wil. kerja Cirebon, juga pengurus dan anggota IMK, beserta para tamu undangan lainnya. (eki)