KUNINGAN (MASS) – Dua lembaga kemasyarakatan di Kecamatan Maleber, Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kecamatan Maleber dan PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Maleber melakukan konsolidasi organisasi, silaturahmi sekaligus diskusi organisasi sesama Kecamatan Maleber, Sabtu (8/11/2025) ini.
Konsolidasi dan Diskusi ini di hadiri oleh Ketua LAZISNU Kecamatan Maleber Deni SH, didampingi anggota dengan Ketua-Sekretaris PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Maleber, Dadang S Kom – Warson, S.Pd.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua LAZISNU menyebut bahwa pertemuan ini adalah silaturahmi dan menyamakan persepsi dikarenakan lahirnya kedua organisasi ini tujuannya punya keserupaan, yaitu dalam memperjuangkan, menjaga dan mengamalkan Pancasila sebagai dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Konsolidasi ini sangat penting dilakukan karena kesamaan dalam memperjuangkan, mempertahankan dan mengamalkan Pansila dalam menjalankan roda keorganisasian di internal masing-masing organisasi. Sehingga kami kepengurusan organisasi tingkat Kecamatan Maleber Kabupaten Kuningan bisa berkolaborasi turut serta membangun SDM melalui Kaderisasi Organisasi yang berlandaskan Pancasila, UUD 1945 dan Bhineka Tunggal Ika,” ujar Deni.
Konsolidasi ini, lanjut Deni, merupakan inisiasi dari masing-masing organisasi. Selain sebagai sarana silaturahmi, diharapkan konsolidasi ini di dalamnya menjadi acuan dalam membangun SDM yang bisa mengembangkan potensi kader di internal masing-masing.
Senada, Ketua PAC PP Kecamatan Maleber, Dadang, juga mengutarakan hal tersebut. Pertemuan ini, kata Dadang, merupakan sebuah akar yang dapat tumbuh dalam berbagai bidang kehidupan sehingga PAC Pemuda Pancasila bisa berkolaborasi dengan berbagai pihak dengan mengenal menjaga Pancasila dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.
“Penggalian SDM kaderisasi yang dilakukan oleh PAC Pemuda Pancasila dan LAZISNU Kecamatan Maleber harus menitikberatkan pada menjaga dan mengamal isi dari Pancasila sehingga dalam perbincangan ini dapat menjalankan amanah dalam menjalankan roda organisasi di internal organisasinya masing-masing,” sebut Dadang. (eki)




















