KUNINGAN (MASS)-Jumlah rumah sakit di Kabupaten Kuningan bertambah satu dengan diresmikannya RSU Aria Kamuning. Rumah sakit yang terletak di Jalan Cihideung Girang Kecamatan Cidahu itu diresmikam oleh Bupati Kuningan H Acep Purnama pada Senin (25/3/2019) pagi.
Hadir Owner RSU Aria Kamuning dr Kemal, Direktur dr Gilang Raspati. Lalu, anggota DPRD Kuningan H Karyani SE yang juga Owner RSU Aria Kamuning dan unsur muspika.
Menurut bupati, RSU Aria Kamuning merupakan rumah sakit yang ke 11 di Kuningan. Dan hadirnya RS ini akan membuat warga Kuningan yang berada di wilayah timur semakin mudah mendapatkan pelayanan kesehatan.
“Harapan saya berikan layanan terbaik kepada pasien dan saya yakin RSU Aria Kemuning bisa melakukan itu,” ujar Acep.
Pada kesempatan tersebut Bupati mengucapkan rasa syukurnya atas diresmikannya rumah Sakit Umum Aria Kamuning ini dan sudah mendapatkan izin operasional sebagai rumah sakit ke 11 yang ada di Kabupaten kuningan.
“Dengan harapan RSU Aria Kamuning ini nantinya selalu memberikan pelayanan yang terbaik pada seluruh masyarakat yang berobat,” tandasnya.
Diterangkang, pembangunan dan peningkatan kesehatan menjadi tanggung jawab semua pihak, karena kesehatan ini diawali dengan menjaga kesehatan lingkungan.
Hal itu merupakan awal dari terciptanya kesehatan, maka dari itu berbicara kesehatan menjadi bagian dari pada kehidupan semua dan atas nama pemerintah daerah Kabupaten Kuningan selalu ingin memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
Bupati mengatakan, dengan pelayanan dan fasilitas yang semakin bertambah baik, pihaknya yakin di RSU ini suatu saat nanti pasti ada peningkatan bilik-bilik pelayanan pengobatan,. Meski begitu semua selalu berdoa bagi seluruh masyarakat untuk selalu dalam keadaan sehat.
“Saya titipkan pada pengelola rumah sakit untuk selalu menjaga pelayanan terbaiknya. Saya yakin dan percaya dengan tim dokter yang dimiliki rumah sakitakan semakin lengkaplah pelayanan kesehatan di Kabupaten Kuningan,” harapnya.
Selesai diresmikannya Rumah Sakit Umum Aria Kamuning, Bupati meninjau langsung ruangan dan fasilitas yang sudah dimiliki oleh rumah sakit. Bupati juga langsung ikut menghadiri Tablig Akbar AlHabib Qurais Baharun.
Sementara itu RSU Aria Kamuning sudah beroperasi sejak 1 bulan lalu dan tentunya disambut baik oleh warga sekitar karena mereka butuh. Selama ini tidak sedikit yang dari arah Cidahu memilih ke Waled Kabupaten Cirebon karena jarak yang cukup dekat.
Adapun ke 11 RS yang ada di Kuningan adalah, RSUD 45, RSUD Linggajati, RS Wijaya Kusumah. Lalu, RS Sekarkamulyan, RS KMC, RS KMC Luragung, RS Jantung Hasna Medika, RS Juanda, RS Elsyifa, RS Mitra Husana dan RS Aria Kamuning.(agus)