KUNINGAN (MASS) – Kepengurusan KOHATI Komisariat Abdul Malik Fadjar (AMF) STKIP Muhammadiyyah Kuningan periode 2023-2024, resmi dilantik akhir bulan Okbtober 2023 kemarin, di Caffe Legend Jalan Lingkar Luar Kuningan Cigadung, Kecamatan Cigugur.
Yang dilantik adalah kepengurusan yang kini dinahkodai yunda Dina Fitria, sesuai hasil dari Musyawarah KOHATI (MUSKOH) ke-2 yang dilaksanakan pada awal bulan lalu di Perumahan Dosen yang beralamat di Jl. R.A Murtasiah Soepomo.
Pada pelantikan bertajuk “Terbinanaya Muslimah yang berkualitas Insan Cita” itu, diikuti Ketua Umum Komisariat Abdul Malik Fadjar periode 2023-2024, dan seluruh kader HMI wan dan HMI wati yang hadir pada agenda kegiatan tersebut.
Ketua pelaksana kegiatan Ulmi Reda Maya Nesa, mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia yang telah mengawal keberjalanan agenda kegiatan tersebut dari awal terselenggaranya musyawarah Kohati AMF sampai di akhirinya dengan agenda pelantikan.
“Semoga dengan berjalannya agenda pelantikan ini perempuan HMI komisariat AMF bisa meningkatkan sinergitas dalam mengawal isu-isu tentang keperempuanan,” ujarnya.
Sementara, formateur terpilih Dina Ftria dalam sambutannya mengucapkan rasa terimakasihnya kepada seluruh kader HMI Komisariat AMF yang telah mempercayakannya untuk memegang amanah tersebut.
“Mohon bantuan dan dorongannya dari kanda yunda khususnya kepada pengurus yang dilantik minta arahan dan bimbingannya karana untuk keberjalanan organisasi ini saya membutuhkan suport kanda yunda semua,” pintanya.
Perkataan itu diamini Ketua Umum HMI Komisariat AMF, Rama Prasetyo. Ia mengingatkan, para kader harus menguatkan kembali solidaritas persatuan untuk menghidupkan organisasi ini.
“Jadikanlah HMI ini sebagai wadah kita untuk memecahkan segala permasalahan dan budayakanlah diskusi untuk menumbuhakan itu, karana kita ini sebagai keluarga, maka dari itu kita harus saling bantu satu sama lain ketika ada sodara kita yang lagi kesusahan terutama di lingkup keluarga HMI,” ucapnya.
Sementara, pasca pelantikan acara juga dilanjutkan dengan FGD yang dipandu olehFani Rahmawati sebagai moderator dan Toto Sunarto, S.Pd. sebagai pemateri. Ia berpesan agar para kader HMI bisa terus meningkatkan kehidupan yang lebih baik dengan meningkatkan kualitas dan kapasitas dalam segi keilmuan.
“Karena kita sebagai mahasiswa yang dituntut untuk membawa perubahahan dan sebagai kontrol sosial jangan sampai anatara beban yang diterima dengan kapasitas keilmuan kita tidak seimbang,” pesannya. (eki)