Connect with us

Hi, what are you looking for?

Government

Preskom PT PP Andi Gani Pasok Kebutuhan Korban Banjir

KUNINGAN (Mass) – Terjadinya musibah banjir bandang yang menimpa warga Cibingbin Kuningan langsung menarik simpati masyarakat, tak terkecuali Presiden Komisaris (Preskom) PT Pembangunan Perumahan (PP) Tbk Andi Gani Nena Wea. Walaupun jauh di pusat Ibukota Jakarta, kepedulian Andi patut diacungi jempol karena langsung mengirimkan bantuan untuk kebutuhan para korban musibah banjir bandang baru-baru ini.

Saat dihubungi melalui telepon selulernya, Andi mengaku kaget dan ikut prihatin atas terjadinya musibah yang terjadi di Cibingbin, dan menimpa ribuan warga. Sebagai bentuk kepedulian, dirinya langsung merespon dengan menyalurkan bantuan berupa puluhan dus makanan ringan dan air mineral, sekaligus telah mempersiapkan tim dari Jakarta untuk mendirikan posko makanan siap saji bagi warga yang terkena bencana.

“Saya sangat prihatin atas kejadian ini, dan berusaha untuk membantu masyarakat Cibingbin. Saya sangat mengenal warga Cibingbin karena dulu sering bertemu,” ucapnya.

Pria yang dikenal dekat dengan semua kalangan itu memiliki keyakinan, jika Pemkab Kuningan cepat tanggap terhadap kondisi masyarakatnya yang terkena musibah. Karena itu, kebijakan cepat dalam membantu para korban banjir harus dilakukan pemerintah daerah.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Saya kenal betul sifat dari Pak Acep yang merupakan sahabat lama saya, jadi saya yakin kebijakan yang akan diambil oleh pemerintah juga bersifat cepat dan tanggap. Sebab yang dibantu juga warga Kabupaten Kuningan yang sedang terkena musibah,” ujarnya.

Selain menyalurkan bantuan secara langsung, dirinya langsung berkoordinasi menyiapkan tim guna membantu masyarakat. Langkah itu dengan mendatangkan tim dari Jakarta ke Cibingbin guna membentuk posko makanan siap saji, bagi korban terdampak banjir bandang.

“Tim ini datang ke lokasi bencana, dan mendirikan posko makanan siap saji. Sebagai putra pituin Kuningan, saya terpanggil untuk ikut membantu para korban yang sudah saya anggap saudara sendiri,” akunya.

Sementara Dani Iskandar atau akrab disapa Dani Toleng mewakili Andi Gani menyerahkan langsung bantuan tersebut. Ditemani Deki, Dani Toleng secara simbolis memberikan bantuan kepada Camat Cibingbin untuk didistribusikan ke seluruh titik lokasi bencana.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Saya dan teman-teman diberi amanat oleh Pak Andi untuk menyalurkan bantuan bagi korban banjir. Bantuan itu berupa 40 dus biskuit untuk anak-anak dan 100 dus air mineral, tim relawan Pak Andi dari Jakarta sudah datang ke Cibingbin, dan telah mendirikan posko makanan siap saji,” pungkasnya. (andri)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement
Exit mobile version