Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Education

Peringati Maulid, Anak-Anak SD Dengarkan Dongeng Islami

KUNINGAN (MASS) – Pada Jumat (21/10/2022) kemarin, siswa-siswi SDIT Al-Madani Kecamatan Sindangagung nampak ceria dengan kehadiran tim DT Peduli Kuningan.

Mereka, turut suka ria dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Bukan hanya ceria dan gembira karena kegiatannya fun, tapi juga meneladani kehidupan dan mengajarkan akhlak mulia Nabi Muhammad kepada anak-anak dengan dongeng.

Ya, dalam kegiatan itu DT Peduli menghadirkan Kak Hadi mitra pendongeng dari KADOKU (Kampung Dongeng Kuningan). Nampak para siswa antusias menyambut aksi lucunya dan penuh keceriaan mendengarkan kisah kemuliaan akhlak Nabi Muhammad SAW.

Dalam kesempatan itu, anak-anak pula dicontohkan bagaimana Rasulullah SAW selalau berdoa ketika hendak melakukan sesuatu, bahkan dari hal terkecil misalnya, ketika makan, ketika tidur atau keluar rumah.

“Melalui dongeng, anak-anak mudah memahami dan mengambil tauladan dari sosok Nabi Muhammad SAW, karena dibawakan dengan ceria dan seperti bermain, ini sangat efektif sekali,” tutur Kepala Sekolah SD IT AL-Madani Putri.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Pihak sekolah, lanjut Putri, juga mengungkapkan rasa terima kadih kepada DT Peduli Kuningan yang telah bersinergi dengan dalam peringatan maulid nabi tersebut.

“Semoga anak-anak lebih semangat lagi belajar dan tentunya menjadikan baginda Nabi sebagai suri tauladan sepanjang masa,” imbuh Putri.

Dalam kesempatan yang sama, dari DT Peduli Kuningan juga mengajak anak-anak meneladani kedermawanan rasulullah dengan bersedakah melalui amplop Sedekah Tanda Cinta. Dari donasi di kegiatan tersebut, terkumpul sebesar Rp. 5.929.000.

“Mudah-mudahan ini jadi semangat juga agar anak-anak memiliki sifat dermawan dan peduli sesama sejak dini,” sebut Kepsek Putri. (eki)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement