KUNINGAN (MASS) – Jurusan Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) STAI Kuningan menggelar acara pentas seni di aula STAI Kuningan, Selasa (25/7/2024). Pentas seni ini diselenggarakan dalam rangka memenuhi ujian akhir semester mata kuliah Perkembangan Fisik Motorik Anak Usia Dini bagi mahasiswa semester 2 yang diampu oleh Husnul Hafidhoh M.Pd.
Dlam kegiatan bertajuk “Langkah kecil, Pencapaian Besar Membangun keterampilan Motorik Pada Anak Usia Dini melalui Senam Kreasi” ini, dihadiri langsung oleh Ketua Prodi PIAUD Mar’atus Salamah M Pd, serta turut hadir oleh para dosen dan staff lainnya.
Dalam sambutannya, Ketua Prodi Mar’atus Salamah M Pd menyampaikan bahwa kegiatan puncak tema ini menjadi salah satu upaya yang dilakukan untuk mengembangkan kemampuan mahasiswa, baik kemampuan akademik dan juga non akademik. Kegiatan serupa nantinya juga akan menjadi salah satu bentuk program yang bisa disesuaikan dengan mata kuliahnya.
“Tentunya kegiatan puncak tema mata kuliah ini juga harus dirancang sebaik mungkin agar CP (Capaian Pembelajaran) dan CPMK (Capaian Pembelajaran Mata Kuliah) yang sudah di rancang di dalam RPST dapat terealisasikan dengan optimal. Dengan adanya kegiatan puncak tema ini, diharapkan dapat meningkatkan kompetensi dan komunikasi antara dosen dan juga mahasiswa,” ujarnya.
Dosen pengampu dari mata kuliah Perkembangan Fisik Motorik Anak Usia Dini Husnul Hafidhoh M Pd turut menyampaikan juga tujuan mengapa memberikan tugas akhir semester berupa kegiatan pentas seni Senam Kreasi, agar dapat mengimplementasikan perkembangan fisik motorik kepada anak usia dini lebih khusus di pendidikan anak usia dini, dapat mengetahui senam sesuai fase umur anak usia dini.
Tidak hanya itu, Husnul Hafidhoh M Pd juga berharap untuk para mahasiswa dapat menerapkan dikemudian hari ke beberapa lembaga pendidikan anak usia dini yang ada di lingkup Kabupaten Kuningan maupun kota lainnya. Khususnya pada fisik motorik anak usia dini, Bahasa pada anak usia dini, nilai agama dan moral seni maupun kognitifnya dan sebagainya.
Segala hal yang terkait pementasan diserahkan kepada seluruh mahasiswa, baik dari kostumnya, gerakan senam nya, tata rias, dekorasi panggung dan segala persiapan lainnya.
“Acara pentas seni ini dilaksanakan sari mereka, oleh mereka, dan untuk mereka. saya bangga dengan mereka semua. Alhmadulillah secara terlaksana dengan baik dan pementasan seperti ini dapat diadakan Kembali agar menjadi even setiap angkatan selanjutnya,” kata Husnul.
Sementara, salah satu mahasiswa yang ikut kegiatan tersebut, Rita juga memaparkan tentang feedback yang didapat dari kegiatan ujia Akhir Semester. Ia mengaku senang mengikuti rangkaian acara tersebut.
“Sebagai mahasiswa PIAUD STAI Kuningan merasa senang sekali sekaligus bangga bisa ikut berpartisipasi dalam acara pentas seni ini, selain menambah wawsan saya akan ragamnya kreatifitas rekan-rekan dalam menciptakan senam kreasi, kegitan ini juga menjadikan kita selaku mahasiswi PIAUD semakin kompak dan mempererat rasa kebersamaan bukan hanya antar teman tapi juga dosen dan staff yang ada di kampus STAIKU,” kata Rita.
“Semoga kedepannya kegiatan ini bisa terus menerus dilaksanakan sebagai wadah dalam menggali kretaifitas mahasiswa, dan ilmu yang didapat juga dapat di implementasikan di lembaga sekolah masing-masing terkhusus mahasiswa yang berperan juga sebagai tenaga pendidik di lembaga PAUD,” imbuhnya di akhir. (eki)