KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 6 sekolah Ma’arif NU di Kabupaten Kuningan dikunjungi oleh Pengurus Cabang Lembaga Pendidikan Ma’arif NU Kuningan. Kegiatan ini merupakan agenda pertama dari pengurus baru yang direncanakan menjadi agenda rutin yang dilaksanakan di MI Ma’arif Kadugede, MI Ma’arif Sindangjawa, MI Ma’arif Kapandayan, MI Ma’arif Susukan, MTs Ma’arif Cipakem, dan MA Ma’arif Kadugede.
Agenda minggu ini adalah sosialisasi agenda kerja pengurus baru ke sekolah Ma’arif dengan harapan dapat menanamkan nilai ke-NU-an sejak dini. Acara ini digelar selama 3 hari yakni Selasa (17/7/2018) sampai Kamis (19/7/2018).
Menurut Ketua PC LP Ma’arif NU Kuningan H Ayif Syarifudin Lc, agenda ini digelar untuk memberikan pemahaman tentang kurikulum ke-NU-an kepada sekolah-sekolah Ma’arif di Kabupaten Kuningan. Selain itu pengenalan pengurus baru, sosialisasi NU Care, sosialisasi website, meningkatkan SDM Guru serta penertiban administrasi sekaligus menampung keluhan dan masukan dari sekolah-sekolah.
“Sudah belasan tahun sekolah-sekolah Ma’arif di Kabupaten Kuningan terabaikan. Bahkan belum ada mata pelajaran mulok yang mengkaji ke-NU-an padahal sekolah Ma’arif itu dibawah PCNU. Jadi saatnya kita bangkit. Kita akan pandu dan bantu untuk meningkatkan kualitas SDM dan Sarana Prasarana di lingkungan sekolah Ma’arif NU,” Jelas pria yang akrab disapa Kang Ayif ini.
Dalam kegiatan tersebut, hadir pula jajaran pengurus baru LP Ma’arif NU Kuningan. Diantaranya Iim Suryahim MPdI, Hanif Shobaruddin MPdI, Ahmad Arif SHI, Nunu Jaenudin MSi, Dian Khoirul Umam SSos dan Muhajir Affandi MIKom.
Dari pantauan kuninganmass.com, para guru sangat antusias serta berharap pengurus baru LP Ma’arif NU Kuningan mampu meningkatkan martabat sekolah Ma’arif dan merealisasikan agenda kerjanya. (deden)