KUNINGAN (MASS)- Wabup Kuningan HM Ridho Suganda Rabu(3/6/2020), meninjau UMKM ketemling/gemblong yang ada di Desa Karangkamulyan Kecamatan Ciawigebang.
Orang nomor dua di kota kuda itu langsung meninjau pabrik yang masih berjalan. Seperti diketahui di desa ini merupakan sentra dan terdapat 15 pengarajin ketemling/gemblong yang mayoritas berlokasi di Dusun Cimulia.
Dengan adanya wabah corona langsung berdampak terhadap kelangsungan usaha mereka . Dari 15 UKM ketemling/gemblong tinggal 1 pengarajin yang masih berproduksi sampai hari ini.
Itupun produduksnya hanya 25 persen dari biasanya. Selain itu juga ada pengurangan karyawan yang awalnya masih bertahan dengan 18 orang karyawan sekarang tinggal 10 karyawan.
Sementara itu, kunjungan Wabup Edo didampingi oleh Kabid Kopdagrin, Camat Ciawigebang Ruslani SSos, langsung berkunjung ke lokasi pabrik milik Wawan. Rombongan disambut pemdes dan warga setempat.
Setelah itu langsung dilanjutkan berdialog bersama 15 pelaku usaha di rumah Atang salah pengrajin . Dengan dilanjutkan arahan dan nasehat juga pemaparan tentang kestabilan ekonomi UMKM di Kuningan khususnya mengenai UMKM di Desa Karangkamulyan.
Kedatangan wabup di sambut baik oleh para pelaku usaha, pemerintahan Desa Karangkamulyan yang didampingi Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa Desa Karangkamulyan. Kekompakan pemerintahan desa di buktikan dengan hadirnya seluruh perangkat desa bahkan sampai Linmas pun ikut menyambutnya.
“Harapan kami adalah UMKM yang berada di Desa Karangkamulyan mendapatkan perhatian dari Pemkab Kuningan dalam modal atupun alat . Pelaku usaha ingin kembali seperti semula,” ujar kades Kades Karangamulyan Yayat Supriyatna.
Menanggapi hal tersebut, Wabup Edo mengatakan, pihaknya bersedia membantu mencarikan jalan keluar bagi para pelaku UMKM. Pemkab Kuningan tidak akan tinggal diam dan akan mendorong para pelaku usaha agar bisa bertahan dan melanjutkan usahanya ditengah dan pasca pandemi Covid-19.
“Selain kesehatan, dampak dari Covid-19 ini yang paling dikhawatirkan adalah kemerosotan ekonomi. Untuk itu Pemkab Kuningan akan menyiapkan program untuk pemulihan ekonomi bagi para pelaku usaha,” sebutnya.
Dan UMKM adalah solusi dari permasalahan ekonomi. Oleh karenanya, UMKM harus dibantu dan didorong agar tetap bertahan dan harus tetap optimis. (agus)