Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass
Observasi di SLB. (Foto: dok Unisa)

Netizen Mass

Pendidikan yang Berbeda, Harapan yang Sama: Refleksi dari SLB Al-Mufti Cikijing

KUNINGAN (MASS) – Pendidikan merupakan hak dasar setiap warga negara, tanpa terkecuali bagi anak-anak berkebutuhan khusus. Namun, pendidikan bagi anak berkebutuhan khusus tidak dapat disamakan sepenuhnya dengan pendidikan pada umumnya. Diperlukan pendekatan khusus yang menyesuaikan dengan kemampuan, karakter, dan kebutuhan peserta didik. Hal tersebut tergambar jelas dari hasil observasi yang kami lakukan di SLB Al-Mufti Cikijing pada 17 Desember 2025.

SLB Al-Mufti Cikijing melayani sekitar 50 siswa dari jenjang SDLB, SMPLB, hingga SMALB dengan beragam hambatan, mulai dari tunagrahita, tunarungu, tunawicara, tunanetra (dengan penglihatan terbatas), tunadaksa, hingga autisme. Bahkan, terdapat pula siswa dengan hambatan ganda. Kondisi ini menuntut guru untuk memiliki kesabaran, kepekaan, serta kreativitas tinggi dalam mengelola pembelajaran.

Menurut salah satu guru SLB Al-Mufti, Bagus Mubarok, S.Pd, pembelajaran di SLB tidak bisa dipaksakan mengikuti pola pembelajaran sekolah umum.
“Anak-anak SLB itu tidak bisa kita samakan dengan anak reguler. Kita harus mengikuti kemampuan dan keinginan mereka. Kalau dipaksakan, justru pembelajaran tidak akan masuk”.

SLB Al-Mufti menerapkan pembelajaran akademik umum pada hari Senin hingga Rabu, seperti Matematika, IPAS, dan Bahasa Indonesia. Sementara itu, hari Kamis difokuskan pada pembelajaran vokasional, dan hari Jumat diisi dengan pembelajaran Pancasila atau yang kini disebut Pancawaluya. Pembelajaran vokasional menjadi salah satu ciri khas yang menonjol karena berorientasi pada praktik langsung.

“Pembelajaran vokasional itu penting supaya anak-anak punya bekal life skill. Tujuannya agar setelah lulus mereka bisa lebih mandiri, baik secara ekonomi maupun sosial,”

Dalam praktiknya, siswa diajak langsung ke lingkungan sosial, seperti minimarket, untuk belajar melakukan transaksi jual beli secara mandiri. Sebelum kegiatan dilakukan, guru memberikan pengarahan agar siswa memahami tahapan yang akan dijalani. Pendekatan ini menjadi bukti bahwa pembelajaran di SLB tidak hanya berlangsung di dalam kelas, tetapi juga menyatu dengan kehidupan nyata.

Tantangan lain yang tidak kalah besar adalah pembentukan karakter dan pengelolaan emosi siswa, khususnya saat siswa mengalami tantrum. Dalam menghadapi kondisi tersebut, guru di SLB Al-Mufti mengedepankan pendekatan emosional yang penuh empati.
“Kalau anak sedang tantrum, biasanya saya peluk dulu. Kalau dipaksa atau dipegang dengan keras, malah makin berontak. Dengan dipeluk, anak lebih tenang,”.

SLB Al-Mufti juga melibatkan orang tua dalam proses pendidikan anak. Guru secara berkala melakukan asesmen dan komunikasi dengan orang tua untuk memastikan adanya kesinambungan antara pembelajaran di sekolah dan di rumah.

Berdasarkan hasil observasi ini, SLB Al-Mufti Cikijing menunjukkan praktik pendidikan yang tidak hanya berfokus pada capaian akademik, tetapi juga pada pembentukan kemandirian, karakter, dan kesiapan sosial siswa. Pendidikan yang dijalankan bukan sekadar mengajar, melainkan mendampingi dan memanusiakan peserta didik sesuai dengan potensi mereka.

Sudah sepatutnya masyarakat dan pemangku kebijakan memberikan perhatian lebih terhadap pendidikan luar biasa. Anak-anak berkebutuhan khusus bukanlah individu yang harus dikasihani, melainkan generasi yang membutuhkan ruang, kesempatan, dan pendekatan yang tepat untuk berkembang secara optimal.

Penulis (Kelompok):
Anggun Gustina
Devi Triana
Rika Nur Handayani
Rika Nurul Fazriah

Waktu Observasi:
17 Desember 2025

Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

You May Also Like

Nasional

KUNINGAN (MASS) – Persib Bandung satu-satunya wakil Indonesia di babak 16 besar AFC Champions League Two, telah dipastikan akan bertemu Ratchaburi FC dari Thailand....

Pendidikan

KUNINGAN (MASS) – Mahasiswa Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan (STAIKu) Semester 3 menghadirkan ruang reflektif dan...

Bisnis

‎‎KUNINGAN (MASS) – Buat kalian yang masih bingung cari tempat healing akhir pekan yang nyaman, udara sejuk, tapi fasilitasnya tetap on point bareng keluarga?...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Innalillahi wa innailaihi rojiun. Sebuah insiden mengenaskan terjadi di RT 07/04 Dusun Wage Desa Cigedang Kecamatan Luragung pada Selasa (30/12/2025) kemarin....

Insiden

KUNINGAN (MASS) – Bukan soal LP2B (Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan), Aliansi Masyarakat Kuningan (ALAMKU), Forkopimda dan Dirut PAM se-wilayah 3 Cirebon serta BBWS melakukan...

Insiden

KUNINGAN (MASS) – Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang mengguyur sebagian wilayah Kabupaten Kuningan, Selasa (30/12/2025) menyebabkan genangan air hingga banjir di sejumlah...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Beredar menu kering Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang diduga berjamur di wilayah Desa Sindangjawa, Kecamatan Cibingbin. Temuan tersebut menimbulkan perhatian...

Pemerintahan

KUNINGAN (MASS) – Sejumlah mahasiswa Universitas Muhammadiyah Kuningan (UM Kuningan) melaksanakan kegiatan Government Lecturer Forum (Govlectrum), Senin (29/12/2025) di Ruang Rapat Adipati Lantai 2,...

Insiden

KUNINGAN (MASS) – Solidaritas Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Kuningan menunjukkan rasa kekeluargaannya melalui penggalangan dana kemanusiaan yang berhasil mengumpulkan sekitar Rp1,1 miliar. Dana...

Ragam

KUNINGAN (MASS) – Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD KAHMI) Kabupaten Kuningan menyampaikan refleksi akhir tahun menyongsong tahun 2026. Tidak bernada pesimis,...

Wisata

KUNINGAN (MASS) – Salah satu objek wisata yang ramai dikunjungi pada momen Natal dan Tahun Baru kali ini adalah Waduk Darma. Di tempat ini,...

Wisata

KUNINGAN (MASS) – Kawasan wisata di kaki Gunung Ciremai masih jadi magnet pengunjung selama libur Natal dan tahun baru ini. Bahkan, satu tempat wisata...

Olahraga

KUNINGAN (MASS) – Pesan tegas untuk menjaga atlet jelang Porprov disampaikan Ketua Harian KONI Jabar, Brigjen TNI (Purn) Dr. Arief Prayitno, S.I.P, SH, M....

Olahraga

KUNINGAN (MASS) – Menyongsong agenda terdekan jelang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat 2026, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kuningan menggelar Rapat Kerja...

Mojang

KUNINGAN (MASS) – Jadi Duta Siswa Kabupaten Kuningan, Diana Agustiningsih, remaja berusia 17 tahun asal Desa Cigarugak, Kecamatan Ciawigebang bisa jadi salah satu sosok...

Religi

KUNINGAN (MASS) – Umat Kristiani di seluruh dunia merayakan Natal tanggal 25 Desember setiap tahun. Dimana Natal ini, menurut kepercayaan Kristiani, merupakan hari lahirnya...

Pemerintahan

KUNINGAN (MASS) – Pemerintah Provinsi Jawa Barat resmi menetapkan Upah Minimum Kabupaten (UMK) Kuningan sebesar Rp2.356.999 melalui Surat Keputusan Gubernur Jawa Barat. Kenaikan tersebut...

Religi

KUNINGAN (MASS) – Kabupaten Kuningan punya Kampung Zakat dan Balai Ternak Zakat Mukti Raharja di Desa Sayana, Kecamatan Jalaksana yang diresmikan Badan Amil Zakat...

Pemerintahan

KUNINGAN (MASS) – Upah Minimum Kabupaten (UMK) Kuningan yang baru-baru ini ditetapkan menjadi sorotan dan hal ini mendapat perhatian dari aktivis mahasiswa asal Kuningan,...

Pemerintahan

KUNINGAN (MASS) – Polres Kuningan bersama TNI dan Pemerintah Daerah mengerahkan sebanyak 584 personel gabungan dalam rangka pengamanan Operasi Natal dan Tahun Baru (Nataru)...

Religi

KUNINGAN (MASS) – Perayaan Natal 2025 juga dirayakan oleh Warga Binaan Kristen dan Katolik yang berada di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kuningan, Kamis...

Ekonomi

KUNINGAN (MASS) – Aas Siti Nurasyah salah satu kader KAMMI Kuningan mengapresiasi tingginya antusiasme masyarakat dalam mencari pekerjaan. Namun, kondisi ini juga memperlihatkan ketimpangan...

Headline

Ketua Satgas P3MBG Kabupaten Kuningan, U Kusmana MSi, menekankan pentingnya kelengkapan dan ketepatan data administrasi Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) guna mendukung kelancaran pelaksanaan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Pengamat kebijakan publik sekaligus warga lereng Gunung Ciremai, H Abidin SE menyayangkan terjadinya banjir besar di Cirebon, yang ditenggarai kiriman dari...

Bisnis

KUNINGAN (MASS) – Kritik Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kuningan H Ujang Kosasih soal operasional PAM Tirta Kamuning yang tinggi, diamini beberapa pihak. Dalam laporan...

Pemerintahan

KUNINGAN (MASS) – Pemerintah Kabupaten Kuningan melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Kuningan menggelar kegiatan Kick Off Meeting Perencanaan Pembangunan Tahun 2027, Rabu...