KUNINGAN (MASS) – Kreatifitas memang bukan soal umur. Ya, hal itulah yang tampak dari siswa-siswi Binaul Ummah Kuningan dalam Panen Karya, Kamis (17/11/2022) kemarin.
Panen Karya tahun ini, merupakan kali pertama bagi santri SMP Binaul Ummah. Dalam kegiatan itu, tersaji 18 stand berisi hasil karya santri bertema mata pelajaran.
Mengusung tema “Bangunlah Jiwa dan Raganya” serta topik “Jatuh Cinta Diri Sendiri adalah Kunci Menuju Kebahagiaan” dalam Panen Karya itu, mata pengunjung dimanjakan dengan berbagai kreatifitas luar biasa dari para santri.
Nampak diperlihatkan berbagai miniatur benda atau bangunan seperti perahu, masjid, lapangan sepakbola, peta indonesia hingga masjidil haram.
Selain itu, di panggung utama juga dipertontonkan dengan 8 pertunjukan seperti pencaksilat, pramuka, karate, hadroh, drama, tari, serta tasmi’ Qs Al Baqoroh dari santri yang hafalanya panjang.
Bahkan, di sela-sela kegiatan, ditampilkan juga kreasi tari diiringi lagu “Lathi”, musik yang dipopulerkan Weird Genius ft Sara Fajira. Lalu, ada juga penampilan puisi, dari santri yang nantinya akan mewakili Kuningan lomba puisi di Jawa Barat.
Kepala SMP Ofiq Taofiq Nurhidayat M Pd I ‘engatakan, bahwa tema yang diambil berdasar pada kondisi yang ada di Pondok Psanteen Binaul Ummah saat ini.
“Kami adalah pondok pesantren, fimana santri datang dari berbagai daerah dan wajib mondok. Sehingga anak-anak belajar mandiri dan jauh dari orang tua. Tema ini diambil dengan harapan santri bisa kuat jiwa dan raganya. Dan itu dibuktikan dengan karyanya,” ujarnya.
Sebelum Panen Karya, lanjut Ofiq, para santri juga telah melakukan kunjungan ke berbagai tempat, seperti destinasi wisata, lalu penyuluhan dan pembinaan seperti dari Puskesmas, Polsek, Koramil hingga BNN.
Sementara, Ketua Yayasan Rohidin M M Pd, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan syukur atas kepercayaan yang diberikan pada unit-unit yang ada di pondok untuk menjadi sekolah penggerak.
“Selain bidang pendidikan, yayasan juga menggarap bidang kesehatan dan bidang kerakyatan yanh saat ini sedang mengembangkan usaha peternakan sapi perah beserta produk turunannya,” ujarnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kadisdik Drs H Uca Somantri, Fasilitator Sekolah Penggerak Melda Rumia Rosmery M Pd, Kabid SMP, Pengawas SMP, Ketua MKKS SMP, Kapolsek dan Koramil setempat.
Hadir juga para Kepala Sekolah Penggerak, para Kepala Sekolah Pengimbasan, serta kepala SD SMP yang ada di Kecamatan Cigugur. Nampak juga hadir perwakilan penerbit Erlangga. (eki)