KUNINGAN (MASS) – Warga Desa Legok Kecamatan Cidahu baru-baru ini digegerkan dengan hilangnya mobil siaga milik desa,Rabu (19/6/2024) lalu. Mobil berjenis Daihatsu Luxio yang biasa terparkir di balai desa itu, raib tak ketahuan dan baru disadari keesokan harinya oleh penjaga kantor di hari berikutnya.
Kejadian itu, dilaporkan ke pihak kepolisian. Kapolres Kuningan AKBP Willy Andrian, Kasat Reskrim I Putu Prabawa melalui Kasi Humas Mugiyono, membenarkan ada kejadian tersebut.
Mulanya, penyelidikan difokuskan pada CCTV yang terpasang di desa. Namun sayangnya, tidak ada yang bisa diambil karena DVR-nya rusak. Diduga DVR dirusak oleh pelaku.
“Diduga dilakukan olehsodara F (24) dengan cara pelaku masuk ke ruangan Monitor CCTV lalu merusak DVR ( Digital Video Recorder) lalu mengambil kunci mobil,” sebutnya, kala dikonfirmasi Jumat (21/6/2024).
Belakangan, informasi yang dihimpun ternyata pelaku adalah oknum perangkat desa setempat. Ia dicurigai setelah memposting kendaraan yang diambilnya ke media sosial. Dikatakan, F melakukan aksinya saat keadaan desa tengah sepi.
Terduga pelaku sendiri, mulanya tiak mengaku namun akhirnya mengakui perilaku tersebut. Ia kemudian diamankan pihak kepolisian. (eki)