KUNINGAN (MASS) – Mobil Datsun Go Panca dengan nopol E 1405 PW yang tersungkur, nyunsruk, ke sawah pinggir Jalan Baru Lingkar Timur, Sabtu (12/2/2022) sore, sudah dievakuasi.
Evakuasi itu, selesai dilakukan pihak kepolisian unit laka lantas dan derek Polres Kuningan, selesai sekitar pukul 20.45 WIB. Mobil akhirnya dibawa dengan cara digeret.
Warga sekitar, Wiji yang mengaku melihat kejadian yang dikatakan sore hari itu, mengatakan bahwa mobil Datsun Go itu, melaju cepat dari arah Cirebon.
“Kayaknya sih kagok, ada motor juga di pinggir pada nongkrong. Mobil banting stir, ngajungkel,” ujarnya memperagakannya dengan tangan.
Wiji, yang menjawab pertanyaan sambil melihat proses evakuasi malam itu mengatakan, sebelum mobil benar-benar nyungsruk, pengemudi loncat keluar.
“Saya liat dari sana a (agak jauh), langsung kesini sama yang lain (lagi nongkrong),” sebutnya.
Menurutnya, kecelakaan di jalan yang baru diresmikan itu bukan hanya terjadi kali ini saja. bahkan, pada pagi di hari yang sama, sebuah motor juga mengalami kecelakaan ringan disana. Motor yang melaju ditumpangi dua orang, berbelok keluar jalan dan jatuh.
Baca : https://kuninganmass.com/kecelakaan-di-jalan-baru-lingkar-timur-mobil-nyusruk-jurang/
Adapun, dari pantauan kuninganmass.com di lokasi, proses evakuasi memang tidak terlalu mengalami hambatan yang cukup besar meski keadaan mobil penyokndi bagian depan dan atas.
Meski penerangan juga sangat minim, mobil berhasil ditarik dari sawah yang posisinya di bawah, serta langsung dibawa ke Mapolres. Sampai berita ini ditulis, Polres Kuningan belum memberikan keterangan secara resmi terkait kecelakaan tersebut. (eki)