CIGUGUR (MASS) – Perempuan asal Desa Cisantana Kecamatam Cigugur ini, beberapa waktu ke belakang baru saja berhasil mendapatkan label Duta Genre (Generasi berencana, red).
Hal ini setelah dara manis ini mengikuti ajang yang diselenggarakan Dinas Pengendalian Pnduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Kuningan.
Saat ditemui kuninganmass.com beberapa waktu lalu, Tania bercerita bahwa tugasnya sebagai Duta Genre adalah menebar hal positif pada remaja dan pemuda, untuk senantiasa membentuk generasi positif dengan seperti mencegah seks bebas, pernikahan dini dan penyalahgunaan narkotika.
“Kita, membantu menyelamatkan kehidupan rema kedepan. Kita banyak sosialisasikan ke mereka tentang bahaya narkoba, sex edukasi seperti mana saja yang menjadi bagian bagian private, lalu kita juga selalu katakana, pernikahan dini bukanlah pilihan untuk kabur dari permasalahan,” ujarnya saat diwawancarai.
Saat ini, Tania bersama Duta Genre Putra, sedang dipersiapkan untuk ke tingkat provinsi. Jika berhasil mendapatkan Apresiasi, akan berlanjut hingga tingkat nasional. Menurut Tania, semua penilaian dilakukan dari apa yang sudah dilakukan Duta GenRe di daerahnya masing-masing.
Perempuan yang lahir tahun 2000 ini, ternyata sudah sejak SMP aktif dalam berkegiatan, terutama di Pramuka.
Mahasiswi yang kini menempuh jenjang pendidikan S1 Bahasa Inggris di UIN Bandung tersebut, bahkan sampai kini masih aktif di berbagai kegiatan.
Selain melanjutkan Pramuka di tingkat kampus, dirinya juga sempat aktif di Dewan Kerja Ranting, bahkan saat ini dirinya lolos juga sebagai finalis Mojang Jajaka. Di Bandung, tempatnya kuliah, dirinya juga ikut sebuah kegiatan sosial, warga peduli Aids dengan jargon yang kentara sekali, ‘Jauhi penyakitnya dekati orangnya’.
“Selagi masih bisa produktif, selagi masih muda, kenapa tidak untuk mendedikasikan diri pada masyarakat,” ungkapnya.
Tania mengaku, senang untuk terus menantang diri sendiri. Karena ketika melakukan kesalahan di satu kesempatan, bisa terus memperbaiki di kesempatan lain. Sehingga, menurutnya berkegiatan membuatnya terus lebih baik.
“Jangan lupa, untuk selalu hidup sehat, cerdas dan ceria,” jawabnya saat ditanyai pesan apa yang ingin disampaikan pada generasi muda saat ini. (eki)