Connect with us

Hi, what are you looking for?

MGID
Kuningan Mass

Anything

Masih Banyak Pekerja Diupah di Bawah UMR, May Day Harusnya Fokus Ke Kesejahteraan Buruh

KUNINGAN (MASS) – Pemaknaan May Day atau Hari Buruh di Kabupaten Kuningan pada 1 Mei 2025 kemarin, harusnya menitikberatkan pada kesejahteraan buruh/pekerja di Kuningan. Hal itulah yang ditegaskan mantan ketua KNPI Kuningan, Yusuf Dandi Asih, Kamis (1/5/2025) kemarin.

Ia menjelaskan, bahwa masih banyak perusahaan yang belum melaksanakan ketentuan kontrak kerja sesuai UU yang berlaku. Terlebih, baru-baru ini juga ramai soal penahanan ijazah eks pekerja oleh perusahaan.

“Banyak perusahaan yang belum membayarkan upah kerja sesuai UMR, banyak perusahaan yang belum memberikan hak pekerja seperti BPJS & Jamsostek serta hak-hak lainnya. Harusnya ini yang jadi konsentrasi pemerintah,” tegasnya.

Ia juga mempertanyakan, di moment hari buruh ini, sebenarnya sudah sejauh mana pemerintah Kuningan mempersiapkan lapangan kerja? Sudah sejauh mana Pemda Kuningan menyiapkan SDM Buruh/pekerja yang handal untuk menghadapi gempuran investasi di Kuningan?

“Apalagi hari ini efek bonus demografi di kuningan sudah mulai terasa sekali, apabila tidak disiapkan, di khawatirkan Kuningan akan menghadapi badai demografi,” jelasnya.

Ia juga menyinggung, pada Hari Buruh ini, harus dijadikan momentum untuk memperjelas tupoksi Disnakertrans sebagai penjaga regulasi tenaga kerja dan pembela hak-hak tenaga kerja di Kuningan. (eki)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f smartadserver.com, 4577, RESELLER, 060d053dcf45cbf3 onetag.com, 7cd9d7c7c13ff36, DIRECT appnexus.com, 15825, DIRECT, f5ab79cb980f11d1 sonobi.com, 4dd284a06a, RESELLER, d1a215d9eb5aee9e appnexus.com, 15825, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 Media.net, 8CUTQ396X, DIRECT videoheroes.tv, 212716, RESELLER, 064bc410192443d8 sharethrough.com, YYFDsr3Y, RESELLER, d53b998a7bd4ecd2 appnexus.com, 12976, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 rubiconproject.com, 25060, RESELLER, 0bfd66d529a55807 video.unrulymedia.com, 170071695, RESELLER Contextweb.com, 562794, RESELLER,89ff185a4c4e857c
Advertisement

You May Also Like

Anything

KUNINGAN (MASS) – Pemerintah Kabupaten Kuningan berkolaborasi dengan Dinas Ketenaga Kerjaan dan Transmigrasi serta organisasi serikat pekerja memperingati puncak hari buruh Internasional atau yang...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Setahun lebih telah berlalu sejak pengesahan Omnibus Law UU Cipta Kerja, namun suara penolakan dari kalangan buruh dan pekerja terus bergema,...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Pada 1 Mei, May Day harus menjadi peringatan arah gerak semangat kaum buruh. Hal itulah yang diutarakan salah satu aktivis pemuda...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Haymarket dan may daySaksi betapa pilu kisah pekerja yang begitu sendu Manusia yang disita dengan jam kerjaAtau disita dengan segala aturan...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Bertepatan dengan Hari Buruh, kuninganmass.com mewawancarai salah satu segmentasi buruh informal, tanpa perjanjian kerja, harian lepas dan bayarannya sesuai tempatnya berada,...

Government

KUNINGAN- Disaat di daerah lain selalu ada peringatan May Day setiap tanggal 1 Mei. Namun, di Kabupaten Kuningan selalu adem ayem karena tidak ada...

Government

KUNINGAN (MASS)- Memperingari Hari Buruh di Kabupaten Kuningan tidak ada aktivitas seperti di derah lain. Hal ini selalu terjadi setiap tahunnya. “Kuningan aman, kami...

Advertisement Smart Widget MGID