KUNINGAN (MASS) – TPS 16 Desa Kasturi Kecamatan Kuningan, disulap jadi seolah-olah tempat hajatan atau kondangan pada penyelenggaraan Pemilu, Rabu (14/2/2024) kemarin.
Ketua KPPS Dandi Noer Ramdani, mengatakan bahwa konsep ini sengaja dibuat pihaknya, agar para Pemilih yang datang merasa senang.
“Kami membuat konsep TPS seperti ini dengan memaksimalkan anggaran untuk kepuasan dan kenyamanan para pemilih yang akan memberikan suaranya di TPS 16 Desa Kasturi,” kata Dandi.
Beranggotakan Denih, Aos, Lukman, Wawan, Dita, Hana, Rijal dan Sahril, TPS nya memdapat respon yang baik dari para warga yang menjadi pemilih.
Bahkan, Dendi mengaku sempat mendapat testimoni dari warga, bahwa TPS-nya diibaratkan TPS Istana Negara.
“Bahkan dari mereka ada yang berkata, kami seperti datang ke TPS di Istana Negara,” kata Dendi, menirukan pemilih yang memberikan testimoni.
TPS 16 Desa Kasturi sendiri, melayani 255 DPT. Namun, tercatat dari data C hasil, warga yang menyalurkan suaranya adalah 207 warga. (eki)