Connect with us

Hi, what are you looking for?

Education

Mahasiswa Uniku Berprestasi di Liga Media Pembelajaran Matematika

KUNINGAN (MASS) – Even tahunan Liga Media Pembelajaran Matematika (LMPM) kembali digelar oleh Himpunan Mahasiswa Matematika IAIN Syech Nurjati Cirebon. Seperti biasanya, Universitas Kuningan  melalui Program Studi (Prodi) Pendidikan Matematika (PMat) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) turut serta dalam ajang LMPM XVII se-Jawa Barat tersebut.

Pada kompetisi yang dihelat pada tanggal 10–11 November 2017, Uniku mengirimkan enam (orang mahasiswa diantaranya Sandy Pratama, Egy Letpri Bahudizillah, Oktavian Sri Utami, Rian Lukman Arifin, Nuryaman dan Tiara Erlina Dewi.

Sekedar mengingatkan kedua tim ini, berhasil meraih juara satu  dan tiga  pada ajang tersebut. Di babak grand final, para finalis dari tim Unswagati Cirebon, STKIP Muhammadiyah Kuningan dan Universitas Kuningan  tersebut, perwakilan mahasiswa dari Universitas Kuningan (Uniku) yang semuanya semester lima (5) berhasil mengungguli finalis-finalis lainnya.

“Saya senang dengan pencapaian tahun ini yang bisa meraih double winner di , LMPM se-Jawa Barat XVII tahun 2017, khususnya menjadi juara pertama itu menjadi kebanggaan tersendiri bagi saya pribadi,” kata Sandy Pratama yang berhasil menjadi juara pertama bersama rekannya Egy dan Oktavian dengan media Pop Up Book ketika dihubungi. Minggu (11/11/2017).

Advertisement. Scroll to continue reading.

Sedangkan, Ketua Program Studi (Prodi) Pendidikan Matematika (PMat) FKIP Uniku Muhammad Riyadi MSi, menjelaskan, apa yang diraih oleh para mahasiswa tersebut merupakan hasil perjuangan. Selaian itu juga kerja keras rekan-rekan mahasiswa dengan melakukan berbagai persiapan dengan sangat matang.

Keberhasilan Uniku memborong piala dalam kompetisi ini, menegaskan bahwa dominasi Uniku khususnya pada bidang matematikanya itu patut untuk diperhitungkan baik di wilayah III Cirebon maupun di Jawa Barat.

“Semoga, kita bisa terus meraih prestasi demi prestasi lagi ke depannya,” harapnya.

Sementara itu, Wakil Rektor III Universitas Kuningan (Uniku) Ilham Adhya MSi, pihkanya  bangga dan bersyukur atas raihan prestasi yang sangat membanggakan ini. Selain itu, Ilham berharap, dengan raihan prestasi ini, diharapkan para mahasiswa Universitas Kuningan (Uniku) lainnya bisa terus memberikan prestasi-prestasi lainnya bagi lembaga karena Uniku akan menghadapi Akreditasi Perguruan Tinggi (APT) pada tahun ini. (agus)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement
Exit mobile version