KUNINGAN (MASS) – Aston Villa taklukan tim tuan rumah Club Brugge pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di stadion Jan Breydel Stadium, pada Rabu (5/3/2025). D. Martinez dkk menang 3-1.
Aston Villa sebagai tim tamu langsung memberikan gempuran pada awal babak pertama, di menit ke-3 L. Bailey membuka keunggulan atas tuan rumah.
Namun, tidak butuh waktu lama tim tuan rumah menyamakan kedudukan lewat gol M. De Cuyper pada menit ke-12. Hingga pluit akhir babak pertama tidak ada lagi gol yang terjadi.
Di babak kedua, Aston Villa menambah keunggulan lewat gol bunuh diri Mechele pada menit ke-82, selang 4 menit Aston Villa kembali mendapatkan peluang dari titik penalti. Marco Asencio yang menjadi eksekutor sukses membobol gawang Brugge.
Skor akhir 3-1, Hasil ini membuat Aston Villa menjadi tim pertama yang menang di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.
Kemenangan tersebut membuat Aston Villa membawa modal bagus jelang leg kedua, yang akan bermain sebagai tuan rumah.
Dilansir dari situs resmi UEFA Champions League berikut statistik pertandingan antara Club Brugge vs Aston Villa.
Club Brugge : Aston Villa
11 Shots 7
3 Shots on target 4
57% Possession 43%
518 Passes 408
89% Pass accuracy 86%
8 Fouls 10
0 Yellow cards 0
0 Red cards 0
1 Offsides 0
3 Corners 1
(didin/mgg)
