Connect with us

Hi, what are you looking for?

Business

Layanan Digital Lokal Terus Bermunculan di Kuningan

KUNINGAN (MASS) – Platform digital kini memang marak dan lumrah dimana-mana. Platform marketplace, sampai penyedia jasa ojek melalui daring banyak dikembangkan.


Perusahaan nasional seperti Bukalapak dan Gojek adalah contohnya. Seperti yang sudah dibahas, di Kabupaten Kuningan sendiri ternyata berdiri beberapa platform serupa, baik itu berupa aplikasi, web bahkan hanya sekedar medsos.


Kuninganmass.com merangkum ada 6 Platform serupa yang berdiri di Kuningan.

1.Jawagandong
Jawagandong merupakan aplikasi penyedia layanan jual beli bahan pangan dan makanan asli Kabupaten Kuningan.
Aplikasi yang dikembangkan oleh Arta Nur Alamsyah ini, bekerjasama dengan para pedagang pasar untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat Kabupaten Kuningan melalui aplikasi dan website.
Aplikasi Jawagandong baru dilaunching pada 23 April 2020. Saat ini sudah tersedia versi aplikasi dan web untuk transaksi.
Selain bertujuan memenuhi kebutuhan pasar serta membantu mengembangkan para pedagang pasar. Platform ini juga dibentuk agar mengurangi interaksi secara langsung di masa pandemi.
“Jawagandong ini ada filosofi nya. Konon dulu ada seorang pedagang sayuran dan makanan yang menjualnya dengan cara digendong. Namanya Mbok Darwi. Dikenallah istilah Jawagandong,” ujarnya pada kuninganmass.com beberapa waktu lalu.

2.YesJek
Platform selanjutnya yang juga asli Kuningan adalah YesJek. Platform yang satu ini, merupakan penyedia layanan jasa ojek online.
YesJek sendiri, merupakan aplikasi asal Kuningan yang dikembangkan Randhika Ramadhan. Pria kelahiran Kuningan ini, membangun YesJek melalui PT Putra Karya Kamuning pada 30 Maret 2020 lalu.
“Kesadaran untuk memanfaatkan teknologi agar terhubung dengan semua jenis UMKM melalui daring,” ujarnya akun resminya pada kuninganmass.com Jumat (29/5/2020) malam.
Menurutnya, platformnya menyediakan potensi untuk memajukan UMKM agar lebih berdampak secara sosial dan ekonomi. YesJek, merupakan aplikasi marketplace dan jasa layananan yang sudah tersedia di playstore.

Selanjutnya, merupakan Platform berbasis media sosial.J. COD
J.COD sendiri merupakannkepanjangan dari jasa cash on delivery. Pelayanan J Cod sendiri cukup beragam meski hanya lewat medsos, seperti go food,go mart, go help, go send, go laundry dan go pasar.
J COD sendiri didirikan warga Kuningan, tepatnya warha Jalan Pramuka Lembursukun gg.bugenvile rt 7/2 ,no 189, Dimas pada tahun 2019 lalu.
Dimas dan kawan-kawan sendiri, ingin terus memberikan pelayanan ke customer secepat mungkin, dan tidak sampai customer harus menunggu.
“Karena saya orang kuningan asli,” ujarnya pada kuninganmass.com beberapa waktu yang lalu saat ditanya alasan berdiri nya di Kuningan.

Circle
Platform yang satu ini melayani jasa pesan antar. Platform yang bermodalkan media sosial ini didirikan Fahrurrozi, warga Desa Padarek, Kuningan pada 2017 lalu.
Platform yang bermarkas di Jl Aruji tersebut, didirikan sebagai mitra UMKM yang bisa diandalkan, dengan mengusung ongkos rendahm
“nggak ada (ojek, red) a, soalnya ribet,” ujarnya saat ditanyai jasa apa saja yang disediakannya.

Andong
Andong yang memiliki akronim anterin dong ini hanya membuka layanan melalui media sosial, Instagram maupun WhatsApp dan Line.
Platform ojek online yang satu ini merupakan platform asli Kuningan yang dikembangkan Yogi. Andong cukup populer di Instagram.
“Asli a, tapi teu angge aplikasi, sosmed Weh,” ujarnya saat membalas pesan pada kuninganmass.com dengan Bahasa Sunda beberapa waktu yang lalu.

3.GOKU
Goku sendiri merupakan pelayanan jasa yang mengandalkan WhatsApp. Biasanya, pemesanan dilakukan via WhatsApp dengan mengisi format yang diberikan pihak Goku. Goku sendiri memberikan pelayanan Gofood, Gomart, Gosend, Gohelp Golaoundry dan GoPasar.
Sloganya One Order one Driver dan semua palayanan melalui WhatsApp. (eki)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement
Exit mobile version