KUNINGAN (MASS) – Jabar Bergerak, sesuai namanya kembali bergerak gotong royong meringankan beban terdampak covid-19. Setelah pada pertengahan April lalu melakukan pemasangan westafel dan pembagian sembako, kini Jabar Bergerak membagikan nasi bungkus.
Pembagian yang dinamai program Gerakan Nasi Bungkus, Gasibu dilakukan pada Rabu (6/5/2020). Hari ini (7/5/2020) jadwalnya di Pasar Darma.
Ketua Jabat Bergerak Asep Sonjaya Suparman atau yang lebih akrab disapa Asep Papay menyebut giat akan dilakukan selama 15 hari, tempatnya diprioritaskan di kecamatan yang diterapkannya PSBB.
“Gerakan nasi bungkus ini diinisiasi oleh pengurus-pengurus jabar bergerak kota/kabupaten se-Jawa Barat, dirasa efektif sebagai alternatif solusi ikut berperan aktif membantu meringankan beban saudara kita yang terdampak keadaan covis 19, perhari kami maksimalkan 320 bungkus,” tuturnya.
Sekertaris Ade Aspandi yang juga penanggung jawab program menerangkan bahwa program nasi bungkus keliling akan menargetkan keluarga tidak mampu yang terdampak dan pekerja sektor informal, yayasan serta ponpes salafi.
“Semoga apa yang kami lakukan ini sebagai bentuk ikhtiar bersama dalam keberkahan semata-mata mengharap Ridho Allah SWT,” harapnya. (eki)