KUNINGAN (MASS) – Akhir-akhir ini, banyak kasus yang terjadi di Kabupaten Kuningan terutama dalam sektor keamanan seperti pencurian. Bupati Kuningan Dr H Dian Rachmat Yanuar M Si turut menanggapi hal tersebut.
Menurutnya, penanganan berbagai kasus kriminal merupakan tanggung jawab bersama, meskipun secara hukum merupakan ranah kepolisian.
“Yang jelas ini ranah kepolisian, tentu juga tanggung jawab kita bersama,” ujarnya, Selasa (6/5/2025).
Ia juga menyampaikan dukungannya terhadap langkah Kapolres Kuningan yang berkomitmen menciptakan rasa tidak nyaman bagi para pelaku tindak kejahatan di wilayahnya.
“Insyaallah selama beliau (Kapolres) bertugas di Kuningan, akan membuat pelaku kejahatan tidak akan merasa nyaman. Dan saya sebagai Bupati mendukung beliau,” lanjutnya.
Selain itu, Dian juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak memberi ruang gerak bagi para pelaku kriminal.
“Saya menghimbau kepada masyarakat untuk tidak memberi ruang gerak kepada mereka yang melakukan tindakan kriminal,” tegasnya.
Ia berharap, statement yang disampaikan Kapolres, benar-benar dapat ditegakkan demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif. (didin)
