KUNINGAN (MASS) – Para pemuda di Desa Caracas Kecamatan CIlimus yang tergabung dalam komunitas Sapu Jagat (Santunan Yatim dan Peduli Umat) menggelar kemah ceria, camping, bersama puluhan anak Yatim selama dua hari, Jumat-Sabtu (11-12/11/2022) kemarin.
Kemah sendiri, digelar Komunitas Sapu Jagat di lokasi Bumi Perkemahan (Buper) Spur Padabeunghar Kecamatan Pasawahan.
Ketua pelaksana kegiatan, Yanto Supriatna mengatakan kemah ceria bersama yatim ini merupakan realisasi bentuk kebahagiaan bagi anak-anak yatim. Karena, dengan kemah ini, jadi saat-saat berkumpul bersama teman satu nasib, satu asa, bertemu dan berbagi kisah serta pengalaman.
“Jadi bisa saling menguatkan, saling memegang erat ketika akan jatuh, dan saling bergandengan tangan hingga tujuan,” sebutnya pasca kegiatan.
Adapun, dikatakannya, kegiatan-kegiatan yang digelar selama kemah ini bertujuan untuk melatih kemandirian dan kecerdasan anak-anak dengan bermain dan belajar di alam terbuka.
Selain itu, lanjut Yanto, kegiatan ini merupakan momentum besar untuk menggerakan semangat anak-anak untuk meraih cita-cita dan harapan. Meski begitu, acara tetap digelar se-menyenangkan mungkin seperti lomba dan dongeng.
Lebih rinci, kegiatan yang digelar selama dua hari itu mulai dari tadabur alam, kajian rutin remaja di hari pertama. Hari selanjutnya, kegiatan dilanjut dengan dongeng, fun game sampai tausiyah tentang hikmah mengurus anak yatim. Kegiatan ditutup dengan santunan rutin untuk 25 anak yatim.
Kegiatan sendiri nampak dihadiri kepala dan semua perangkat Desa Caracas, serta Camat CIlimus. Mereka hadir memberikan pesan semangat dan motivasi agar anak-anak tetap percaya diri, dan semangat dalam belajar. (eki)