Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Netizen Mass

Keterbatasan Sumber Daya Alam di Palestina, Krisisnya Air Bersih dan Kelaparan

KUNINGAN (MASS) – Seperti yang kalian ketahui Palestina merupakan negara yang berada di Asia Barat, antara Laut Tengah dan Sungai Yordan. Status politik negara ini masih di perdebatkan. Sebagian besar negara di dunia termasuk anggota Organisasi Kerjasama Islam, Liga Arab, Gerakan Non-Blok, Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara, dan beberapa negara-negara bekas Uni Soviet telah mengakui keberadaan Palestina sebagai sebuah negara berdaulat.

Wilayah Palestina saat ini terbagi menjadi dua entitas politik, yaitu wilayah pendudukan Israel dan Otoritas Nasional Palestina. Deklarasi Kemerdekaan Palestina dinyatakan pada 15 November 1988 di Aljir oleh Dewan Nasional Palestina dan Organisasi Pembebasan Palestina.

Di Palestina juga banyak sekali sejarah-sejarah yang patut di kenang dan di pertahankan. Salah satu sejarah yang sedang di pertahankan saat ini ialah Masjid Al-Aqsha, Masjid ini merupakan masjid berkubah biru yang menjadi bagian dari kompleks Masjidilaqsa sebelah selatan, sedangkan Masjidilaqsa sendiri adalah nama dari kompleks tersebut, yang di dalamnya tidak hanya terdiri dari Jami’ Al-Aqsha (bangunan berkubah biru) itu sendiri, tetapi juga Kubah Shakhrah (bangunan berkubah emas) dan berbagai situs lainnya.

Dalam sudut pandang umat Muslim, Nabi Muhammad diangkat ke Sidratulmuntaha dalam peristiwa Isra Mikraj dari tempat ini setelah sebelumnya dibawa dari Masjidilharam di Makkah. Masjidilaqsa juga menjadi kiblat umat Islam generasi awal hingga tujuh belas bulan setelah hijrah sampai kemudian dialihkan ke Ka’bah di Masjidilharam.

Sedangkan menurut kepercayaan Yahudi, tempat yang sekarang menjadi Masjidilaqsa juga dipercaya menjadi tempat berdirinya Bait Suci pada masa lalu. Berdasarkan sumber Yahudi, Bait Suci pertama dibangun oleh Sulaiman (Salomo) putra Daud (Daud) pada tahun 957 SM dan dihancurkan Babilonia pada 586 SM. Bait Suci kedua dibangun pada tahun 516 SM dan dihancurkan oleh Kekaisaran Romawi pada tahun 70 M. Umat Yahudi dan Kristen juga percaya

bahwa peristiwa Ibrahim (Abraham) yang hendak menyembelih putranya, Ishak, juga dilakukan di tempat ini. Masjidilaqsa juga memiliki kaitan erat dengan para nabi dan tokoh Bani Israel yang juga disucikan dan dihormati dalam ketiga agama.

Konflik ini telah terjadi lebih dari 100 tahun. Tepat pada tanggal 2 November 1917. Kala itu Menteri Luar Negeri Inggris saat itu, Arthur Balfour, menulis surat yang ditujukan kepada Lionel Walter Rothschild, seorang tokoh komunitas Yahudi Inggris. Surat tersebut memang singkat, hanya 67 kata namun isinya memberikan dampak terhadap Palestina yang masih terasa hingga saat ini.

Surat tersebut mengikat pemerintah Inggris untuk “mendirikan rumah nasional bagi orang- orang Yahudi di Palestina” dan memfasilitasi “pencapaian tujuan ini”. Surat tersebut dikenal dengan Deklarasi Balfour.

Intinya, kekuatan Eropa menjanjikan gerakan Zionis sebuah negara di wilayah yang 90% penduduknya adalah penduduk asli Arab Palestina. Mandat Inggris dibentuk pada 1923 dan berlangsung hingga 1948.

Sudah dua tahun lebihnya penjajahan di Palestina terjadi menyebab kan banyak korban berjatuhan mulai dari anak-anak, remaja, orang tua, kakek-kakek, nenek-nenek dan bahkan seorang balita yang tidak punya dosa sama sekali.

Penjajahan ini juga menyebabkan krisis air bersih serta makanan yang layak untuk warga Palestina, adapun lebih dari dua juta warga gaza di Palestina yang krisis air dan kelaparan karena hamper setiap hari bahkan perjamnya mereka di layangkan oleh peluru-peluru dan bom dari Israel.

Kriris air bersih dan kelaparan ini di sebabkan oleh serangan Militer Israel yang dalam enam jam berturut turut tidak berhenti. Sehingga eksodus massal warga Palestina mengalir dari wilayah utara Gaza ke selatan berpacu dengan batas akhir ultimatum militer Israel. Sebagian memilih berkumpul di rumah sakit di zona sasaran dengan harapan selamat dari serangan Israel.

Perjuangan warga Gaza untuk mendapatkan air bersih dan makanan juga semakin berat. Sementara rumah sakit di Gaza juga diperkirakan akan kehabisan bahan bakar untuk keperluan darurat dalam waktu dua hari dan membahayakan nyawa ribuan pasien. Banyak juga anak- anak

dan korban lainnya di Palestina yang mengharuskan di oprasi dan di obatinya tanpa di bius terlebih dahulu sehingga itu sangat terasa sekali sakit.

Mereka tidak dapat mengatasi krisis air bersih dan kelaparan di sana karena memang sangat susah sekali, mereka terpaksa meminum air seadanya walaupun air dari selokan. Hingga saat ini, warga Palestina yang meninggal akibat perang Hamas-Israel mencapai 2.329 orang dan lebih dari sembilan ribu orang terluka. Kelompok rentan, perempuan dan anak-anak banyak menjadi korban.

Mereka saat ini hanya mengandalkan orang-orang dari negara lain terutama Indonesia untuk membantunya. Serta alhamdulillahnya banyak sekali warga-warga dari luar negeri seperti Eropa, Malaysia, Singapore, Indonesia dan masih banyak lagi lainnya yang membantu mereka dengan menyisihkan sedikit hartanya untuk saudara kami tercinta di Palestina. Serta banyak sekali warga-warga yang memboikot produk-produk israel. Semoga dengan adanya ini semua kita dapat membatu mereka baik dengan harta kita maupun doa, agar mereka segeera mendapatkan keadilan dan air yang bersih sert makanan yang layak bagi mereka.

Penulis : Lulus Lusiana – Mahasiswa IAIN Sykeh Nurjati Cirebon

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Konflik global yang terus memanas kian menunjukkan bagaimana retorika para pemimpin dunia membentuk arah sejarah, baik melalui ancaman langsung maupun permainan...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Sebagaimana Dajjal, Imam Mahdi juga tidak disebutkan namanya secara langsung dalam Al-Qur’an, namun disebutkan dalam banyak Hadits. Hadits tentang Imam Mahdi...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Kisah tentang Bani Israil yang dikutuk menjadi kera disebutkan dalam beberapa Ayat, seperti dalam Surah Al-Baqarah (2: 65), Surah Al-A’raf (7:...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Palestina/Yerusalem/Baitul Maqdis memiliki sejarah panjang yang berakar pada teologi dari tiga Agama Langit/Abrahamik/Samawi, yaitu: Yahudi, Kristen dan Islam. Masalah Palestina bukan...

Anything

KUNINGAN (MASS) –  3 Agustus 2024 – Pondok Pesantren Terpadu Al-Multazam dan Majelis Pesantren dan Ma’had Dakwah Indonesia (MAPADI) mengelar aksi solidaritas bela Palestina...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Setelah 9 bulan serangan brutal Israel terhadap Palestina, dan tidak adanya solusi atas peristiwa Genosida ini. Warga Palestina telah berada pada...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Pondok Pesantren Terpadu Al-Multazam kembali mengelar Aksi Solidaritas Pesantren untuk Palestina, Jumat (7/6/2024). Kegiatan yang diikuti oleh santri SMAIT dan SMPIT...

Religious

KUNINGAN (MASS) – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Kuningan menggelar aksi solidaritas kemanusiaan dan doa bersama untuk Palestina di halaman Masjid Syiarul Islam,...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Seluruh Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah (PTMA) se-Indonesia yang berjumlah 172, menggelar Seruan Aksi Bela Palestina dan Kutuk Israel, Selasa (7/5/2024) kemarin....

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Munculnya kesadaran global dan solidaritas terhadap isu-isu hak asasi manusia dan keadilan sosial semakin meningkat di kalangan anak muda. Itu alasan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – “Ya , pasti, akan saya lawan, akan kami ambil kembali” setengah berteriak ketika saya tanya akan kamu apakan Israel si penjajah....

Headline

KUNINGAN (MASS) – Tindakan biadab dan keji pada masa aksi bela Palestina di Kota Bitung, Sulawesi Utara oleh oknum Ormas pada Sabtu (25/11/2023) sore....

Anything

KUNINGAN (MASS) –  Sekitar Rp 66 juta terkumpul dalam aksi solidaritas kemanusiaan untuk Palestina yang kembali digelar pada Minggu (26/11/2023) kemarin di halaman Masjid...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Hampir satu bulan ini Baznas Kuningan telah menerima titipan donasi dari segenap warga masyarakat Kuningan, baik perorangan maupun kolektif. Donasi untuk...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Pada Jumat (10/11/2023) kemarin, ratusan bahkan ribuan santri beserta para pengajar Al Multazam rela membakar wajah-wajah mereka dengan teriknya sang mentari...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Ribuan massa Sesaki Alun-alun Kuningan sekitar Masjid Agung Syiarul Islam, Minggu (5/11/2023) pagi tadi untuk aksi kemanusiaan. Aksi bertajuk “Doa Bersama...

Education

KUNINGAN (MASS) – Kepedulian terhadap tragedi kemanusiaan di Palestina, memantik simpati banyak pihak. Hal itu jugalah yang diperlihatkan siswa-siswi kelas 4 SDN 3 Haurkuning...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Pembantaian yang dilakukan terhadap warga Palestina terus memakan korban jiwa. Fasilitas umum warga sipil seperti rumah sakit, sekolah, dan tempat ibadah...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Perang antara Zionis Israel dan Palestina merupakan salah satu konflik terpanjang yang masih berlangsung di dunia. Konflik yang tak kunjung berkesudahan...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Palestina berduka sudah sejak lama, mereka terus merasakan penderitaan sebagai negeri yang ingin dihancurkan oleh zionis Israel. Mengakhiri penderitaan mereka tidak...

Netizen Mass

Bismillah KUNINGAN (MASS) – Perang Ukraina vs Rusia – Israel vs Palestina adalah pintu gerbang bagi Malhamah Kubra = Malahim, rangkaian peperangan = PD...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Kebrutalan Israel terhadap kaum Muslimin Palestina kembali terjadi. Aksi-aksi kebrutalan dan kebiadaban Israel terhadap warga Palestina seakan tidak pernah berhenti, dari...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Memanasnya suasan di jalur Gaza antara Palestina dan Israel, terus menjadi perhatian dunia. Banyaknya korban yang berjatuhan baik luka ataupun meninggal...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Husnul Khotimah Peduli (HK Peduli) menyalurkan bantuan untuk Palestina melalui Gazza Desteg Dertegie (Lembaga Kemanusiaan Gaza) Perwakilan Turki untuk kesehatan dan...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Rabu (26/5/2021) dihari libur waisak Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) secara nasional melaksanakan kegiatan “Sholawat untuk Keselamatan Dunia”. Kegiatan tersebut dilangsungkan pukul...

Headline

MAJELIS WILAYAH KORPS ALUMNI HIMPUNAN MAHASISWA ISLAM (KAHMI) JAWA BARAT PERNYATAAN SIKAP Bismillahirrahmanirrahiim Setelah beberapa hari pertempuran, Israel dan Hamas menyepakati gencatan senjata yang...

Netizen Mass

  Saudaraku Engkau dibutakan oleh perbedaan kita Hidupku tak berarti bagimu Disini aku teraniaya, disana engkau tertawa bahagia Kau khawatir atas pendidikanmu Aku hanya...

Anything

KUNINGAN (Mass) – Tragedi “berdarah” yang menimpa warga Palestina oleh pasukan keamanan Israel menyedot perhatian dunia. Ini juga memantik jajaran pengurus ICMI Orda Kuningan...

Anything

KUNINGAN (Mass) – Pemuda PUI terus mengecam tindakan Israel menutup Masjid Al-Aqsa. Ketua Umum PP Pemuda PUI, Raizal Arifin mengatakan tindakan tersebut merupakan kejahatan...

Social Culture

KUNINGAN (Mass) – Ega Noviantika yang namanya sempat booming pada ajang D2 Academy, bakal hadir di Masjid Agung Syiarul Islam, Kamis (25/5/2017). Artis pituin...

Advertisement