Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Village

Keluarga Nur Tinggal di Kolong Jembatan, Pihak Desa Sebut Selalu Jadi Prioritas Bantuan

KUNINGAN (MASS) – Pemerintahan Desa Peusing Kecamatan Jalaksana, melalui sekertarisnya (Ulis) Nono Supriatno menjelaskan, warga yang bercerita tinggal di bawah jembatan itu, selalu jadi prioritas bantuan. Hal itu, dikatakannya saat dikonfirmasi pada Jumat (25/3/2022) sore.

“Ibu Nurhayati, penerima bantuan BLT DD, selalu jadi prioritas dari bantuan,” ujarnya menerangkan.

Nono menceritakan, sebenarnya keluarga Nurhayati awalnya termasuk orang yang bisa dibilang cukup. Dulu, keluarga Nur adalah pemilik tanah dan rumah yang disebrang jalan dari tempat yang ditinggalinya kini.

Baca Sebelumnnya : https://kuninganmass.com/keluarga-di-jalaksana-ini-terpaksa-tinggal-di-kolong-jembatan-tiap-hujan-was-was-rumahnya-jebol/

Namun, lanjut Nono, tanah beberapa kali dijual oleh Nurhayati. Nono mengaku, dirinya termasuk pihak desa yang membantu menguruskan saat penjualan itu dilakukan Nur. Tanah-tanah yang dijual itu, kini jadi bengkel namun bukan punya Nur.

“Dulunya usaha ngepul barang bekas, nyalurin cengkeh juga ke pengepul. Sempet punya mobil 2,” terangnya.

Namun kala itu, Nurhayati ada masalah keluarga. Nurhayati yang berasal dari Sukabumi itu, bahkan sempat kembali ke kota asalnya. Dan baru kembali sekitar 2 tahunan ini. Dan sejak saat itu, pihak desa mengaku selalu menjadikannya prioritas bantuan.

“Penerima bantuan BLT DD, selalu jadi prioritas,” sebutnya.

Perihal saat ini belum menerima, lanjut Nono, bisa dibilang itu terjadi di hampir semua kecamatan di Kuningan. Pasalnya, Dana Desa memang belum cair.

Nono menerangkan, sebagai penerima bantuan BLT DD, Nurhayati tidak bisa menerima bantuan lainnya, kecuali stimulan (bantuan sembako) seperti yang kadang didapatkan Nurhayati dari Baz, Polsek dan lembaga lainnya.

Kala ditanya adakah Nurhayati pernah dimasukan penerima bantuan rutilahu, Nono menjawab ada syarat yang belum terpenuhi Nurhayati. Kepemilikan tanah pribadi, menjadi syarat rutilahu.

“Iya kalo anaknya (yang perempuan), ketebelakangannya mental dari dulu,” sebutnya sembari menegaskan, biasanya kalo ada bantuan ya atas nama satu keluarga.

Terkadang, kata Nono, ada juga bantuan-bantuan seperti beras atau apa dari pribadi aparat desa dan kuwu. Itu kadang dilakukan, kalo Nurhayati misal kehabisan beras dan bantuan memang belum cair. (eki)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f
Advertisement

You May Also Like

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f smartadserver.com, 4577, RESELLER, 060d053dcf45cbf3 onetag.com, 7cd9d7c7c13ff36, DIRECT appnexus.com, 13099, RESELLER pubmatic.com, 161593, RESELLER, 5d62403b186f2ace rubiconproject.com, 11006, RESELLER, 0bfd66d529a55807 appnexus.com, 15825, DIRECT, f5ab79cb980f11d1 sonobi.com, 4dd284a06a, RESELLER, d1a215d9eb5aee9e appnexus.com, 15825, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 Media.net, 8CUTQ396X, DIRECT videoheroes.tv, 212716, RESELLER, 064bc410192443d8 sharethrough.com, YYFDsr3Y, RESELLER, d53b998a7bd4ecd2 appnexus.com, 12976, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 rubiconproject.com, 25060, RESELLER, 0bfd66d529a55807 video.unrulymedia.com, 170071695, RESELLER Contextweb.com, 562794, RESELLER,89ff185a4c4e857c