Connect with us

Hi, what are you looking for?

Business

Kafe Absolute Berubah Jadi RM Ayam Gorowok

KUNINGAN (MASS) – Kafe Absolute yang berlokasi di Jalan Baru Soekarno-Hatta, kini sudah berubah. Pada papan plang nama tempat tersebut kini tertulis Rumah Makan Ayam Gorowok. Bahkan Kamis (28/12/2017) siang, rumah makan ini dilaunching.

Hadir sejumlah aktivis ormas dan LSM dalam seremoni launching itu. Bahkan terlihat M Ridho Suganda, cawabup pendamping H Acep Purnama. Politisi yang akrab disapa Edo itu diberikan kesempatan untuk meresmikan dengan simbol gunting pita.

“Kafe itu identik dengan keributan, yang negatif-negatif. Ada juga masukan dari masyarakat sekitar. Sehingga saya merubah konsep jadi rumah makan. Kenapa Ayam Gorowok? Kebetulan saya punya link di Bandung dan ternyata cocok,” tutur Manaf Suharnaf, pemilik rumah makan.

Menurutnya, rumah makan yang menyajikan ayam biasa sudah banyak di Kuningan. Manaf berusaha untuk mencari yang beda, akhirnya menemui produk Ayam Gorowok di Bandung. Paket ayam ini relatif murah.

“Dengan harga yang cuma Rp15 ribu, konsumen bisa menikmati paket nasi, ayam dengan sambal yang seuhah, ada tempe tahu plus teh manis. Pokoknya nikmat,” ujar Manaf.

Dengan tempat yang representatif, ke depan pihaknya dapat melayani konsumen yang hendak mengadakan acara. Semisal pesta ulang tahun atau acara-acara lainnya. Tempatnya free ditambah fasilitas karaoke.

“Ya bisa karaoke sambil makan. Tapi tidak sampai malam. Karena dibatasi sampai jam 9 malam, mulai jam 10 pagi. Di sini rumah makan, bukan kafe yang sering diidentikan negatif,” tandasnya.

Bukan hanya merubah konsep rumah makan, rupanya nanti pun Manaf akan merubah penampilan. PNS yang sebentar lagi masuk usia pensiun ini akan mencalonkan anggota dewan dari PPP. Sehingga tidak menutup kemungkinan akan selalu mengenakan peci. (deden)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement
Exit mobile version