KUNINGAN (MASS) – Warga Muhammadiyah kini dapat bersiap menyambut bulan suci Ramadan setelah Pimpinan Pusat Muhammadiyah secara resmi menetapkan awal Ramadan 1446 Hijriah jatuh pada hari Sabtu, (1/3/2025). Penetapan ini didasarkan pada hasil hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid Muhammadiyah.
Dilansir dari laman resmi Muhammadiyah pada Rabu, (12/2/2025), dalam maklumat resmi yang dikeluarkan Pimpinan Pusat Muhammadiyah dengan Nomor 1/MLM/I.0/E/2025, disebutkan bahwa ijtimak jelang Ramadan 1446 H terjadi pada Jumat, (28/2/2025), pukul 07:46:49 WIB. Pada saat matahari terbenam di seluruh wilayah Indonesia, hilal telah wujud di atas ufuk, sehingga secara hisab, 1 Ramadan 1446 H ditetapkan jatuh pada Sabtu (1/3/2025).
Selain penetapan awal Ramadan, Muhammadiyah juga mengumumkan hasil hisab untuk bulan Syawal dan Zulhijah. Berdasarkan perhitungan, 1 Syawal 1446 H atau Hari Raya Idulfitri akan jatuh pada hari Senin, (31/3/2025). Sementara itu, Iduladha atau 10 Zulhijah 1446 H akan dirayakan pada Jumat, (6/6/025).
Penetapan ini memberi kepastian bagi warga Muhammadiyah dalam menyusun persiapan ibadah, termasuk pelaksanaan puasa Ramadan, Salat Idulfitri, dan Iduladha. Seperti biasa, Muhammadiyah menetapkan awal bulan hijriah berdasarkan metode hisab hakiki wujudul hilal, yang berbeda dengan metode rukyatul hilal yang digunakan oleh pemerintah dan organisasi Islam lainnya.
Maklumat ini diharapkan menjadi panduan bagi umat Islam, khususnya warga Muhammadiyah, dalam menjalankan ibadah dengan lebih khusyuk dan terencana. Dengan datangnya bulan Ramadan, semoga umat Muslim dapat memanfaatkan momentum ini untuk meningkatkan ibadah, mempererat silaturahmi, serta memperkuat nilai-nilai keimanan dan ketakwaan.
Selamat menyambut Ramadan 1446 H! Semoga bulan suci ini membawa keberkahan dan kedamaian bagi seluruh umat Muslim. Naskah resmi bisa diunduh disini. (argi)