KUNINGAN (MASS)- Bagi warga Kuningan yang tidak punya acara kemana-mana, Jumat malam jam 19.30 WIB ada pertandingan persahabatan antara Pesik Kuningan U-17 dengan Persib U-18 di Stadion Mashud Wisnusaputra.
Bagi Pesik yang akan berlaga di Piala Soeratin pertandingan ini sangat penting karena untuk mengukur persiapan menghadapi Piala Soeratin U-17 Zona Jabar 2019. Tim Pesik sendiri saat ini masih mematangakn komposisi pemain inti.
“Mari datang ke Mashud, dukung adik-adik kita agar mereka lebih bersemangat. Tim ini akan terus uji coba agar semakin matang,” jelas Panpel Aris Doray kepada kuninganmass.com, Jumat pagi.
Sementara itu, para pemain Persib sendiri sudah tiba di Kuningan. Bagi mereka pertandingan ini juga sangat penting.
Dikutip dari lama persib.co.id Asisten pelatih Persib U-18, M. Yusuf Rojali mengatakan tujuan uji tanding hari ini adalah memberi penilaian kepada pemain seleksi dan mengukur hasil latihan.
“Pertama, ingin melihat perkembangan pertahanan dan lini depan yang diisi pemain seleksi. Meski ini ujian untuk pertahanan tapi nanti akan dilihat peran pemain depan seperti apa, ” ujar Yusuf, Jumat 9 Agustus 2019.
Tercatat, ada tiga pemain seleksi yang ada di tim PERSIB U-18. Mereka adalah Rainier Aghrimaldi, Zidane Bawazier dan M. Nadhif. Khusus untuk Nadhif, pemain ini merupakan binaan akademi Persib Kota Bandung dan mendapat kesempatan untuk promosi.
Soal ketiga pemain tersebut, Yusuf masih belum bisa memberikan penilaian. Dengan memberikan kesempatan para pemain seleksi di uji tanding, Yusuf berharap kemampuan adaptasi para pemain tersebut bisa terlihat secara kentara.
“Di sini kami masih memberikan kesempatan untuk pemain seleksi. Karena latihan berbeda dengan pertandingan, semoga kemampuan terbaik mereka bisa keluar di sini, ” paparnya.(agus)