KUNINGAN (MASS) – Di laga kedua Liga 3 Seri 2 Jawa Barat, Pesik Kuningan berhasil meraih 3 poin penuh dengan kemenangan yang meyakinkan, skor 3-0.
Pertandingan yang digelar pada Selasa (20/9/2022) sore di Stadion Mashud Wisnusaputra pukul 15.30 WIB itu, Pesik Kuningan berhadapan dengan tim asal Karawang Benfika FC.
Jalannya pertandingan sendiri berlangsung cukup sengi. Kedua tim saling menyerang menyudutkan pada pertahanan di lini belakang.
Namun, insting gol para pemain Pesik, berhasil menerobospertahana lawan. Atas kemenangan tersebut, kini Pesik berada di klasemen runner up grup D, tertinggal selisih gol oleh PSIT Cirebon.
Meski sudah meraih 3 poin, Pesik tidak akan lengah dan akan tetap menunjukkan performa terbaiknya di pertandingan yang akan datang pada Kamis (22/9/2022) melawan Loreng FC.
Hal itu, diutarakan pelatih Pesik Satria Nurzaman. Dirinya berjanji, akan meningkatkan kuantitas dan kualitas permainan tim agar bisa memimpin klasemen grup.
“Saat ini kita sudah jenuh berada di titik terendah, jadi harus memaksimalkan kinerja tim untuk naik ke liga nasional,” ujar Satria.
Dengan kemenangan ini, lanjutnya, tentu menjadi sebuah kebahagiaan tersendiri terutama masyarakat Kuningan karena tim kebanggannya meraih kemenangan.
“Dengan kemenangan ini saya harapkan tim bisa lolos dan peluangnya pun terbuka lebar agar lanjut ke babak berikutnya di kejuaraan ini,” ucap pelatih berumur 37 tahun tersebut.
Meski begitu, kata Satria, sebuah kemenangan tentu membutuhkan dukungan dan dorongan semangat untuk memaksimalkan performa di lapangan.
Dan hal itu, terganbar dari antusias para supporter. Dan tadi, tidak sedikit juga, suporter lokal yang datang untuk meramaikan pertandingan tim kebangaannya.
“Nah, ini yang saya senang, atmosfer sepakbola kembali terjadi, dan ini bisa menjadikan stakeholder-stakeholder melihat bahwa Pesik itu merupakan asset Kuningan,” ucapnya. (eki/hmdn/mgg)