KUNINGAN (MASS) – Ketua Umum Pengurus Pusat Muhammadiyyah Profesor Doktor Haedar Nasir M Si datang berkunjung ke Kuningan pada Jumat (21/1/2022) siang kemarin.
Kunjungan Haedar Nasir sendiri, sekaligus meresmikan gedung-gedung Muhammadiyyah yang ada di Kuningan.
Penandatanganan peresmian prasasti gedung-gedung itu, dilakukan di STKIP Muhammadiyyah Kuningan.
Hadir dalam kedatangan pimpinan tertinggi organisasi ini, seluruh keluarga besar Muhammadiyyah, baik yang ada di Kuningan maupun kabupaten sekitar juga wilayah Jawa Barat.
Gedung yang diresmikan pun, bukan hanya yang ada di STKIP Muhammadiyyah, tapi juga Gedung Dakwah, Stikes Muhammadiyyah, Padepokan Tapak Suci, serta SMK 2 Muhammadiyyah.
Selain dihadiri keluarga besar Muhammadiyyah, hadir juga Bupati Kuningan Acep Purnama SH MH, Ketua DPRD Nuzul Rachdy, serta Ketua BAZNAS Kuningan.
Haedar Nasir, dalam sambutannya sebelum peresmian berpesan beberapa hal yang menyangkut keislaman dan ke-Muhamadiyyahan.
Menurutnya, untuk membangun peradaban Islam yang unggul, perlu beberapa hal yang mesti dikuasai ummat Islam, sebagaimana yang juga tengah diperjuangkan Muhammadiyyah.
Hal yang dimaksud, mulai dari membangun karakter insan yang mulia, kuasai ilmu dan teknologi (juga profesionalitas), serta ekonomi.
“Jangan anti ilmu, jangan anti profesionalitas, anti kemajuan. Karena itu fungsi kekhalifahan, fungsi wahyu pertama, iqro. Muhammadiyyah harus mencetak umat islam berilmu,” pesannya.
Sebelumnya, acara juga sempat dibuka dan didahului sambutan Rektor STKIP Nanan Abdul Manan M Pd, dan sambutan Bupati Acep Purnama SH MH.
Adapun Peresmian dan Penandatangan Prasati gedung sendiri, ditandai dengan penandatangan prasasti oleh Haedar Nasir didampingi ketua-ketua lembaga.
Acara juga dilanjutkan dengan potong pita di salah satu gedung baru di STKIP Muhammadiyyah. Acara juga diseling dengan pemberian santunan Lazismu kepada siswi TK Aisyiyah. (eki)
Adapun, yang prasasti gedung yang ditandatangani oleh ketua Umum PP Muhammadiyyah Prof Dr Haedar Nasir MSi didampingi Ketua PDM Kuningan Drs Wahid TBK MA
adalah sebagai berikut :
1.PRASASTI GEDUNG DAKWAH MUHAMMADIYAH
Didampingi Ketua STKIP Muhammadiyyah Nanan Abdul Manan M Pd (Gedung di lingkup STKIP M)
1.PRASASTI GEDUNG DJARNAWI HADIKUSUMA
2.PRASASTI GEDUNG PROFESOR DOKTOR HAJI YUNAHAR ILYAS, Lc,. M.Ag
3.PRASASTI GEDUNG DOKTERANDES HAJI MOHAMAD DJAZMAN AL-KINDI
4.PRASASATI GEDUNG MUHAMMADIYAH BUSSINESS CENTER
Didampingi Ketua Stikes Muhammadiyyah Wawang Anwarudin M Sc APT (Gedung lingkup Stikes Muhammadiyyah)
1.PRASASTI GEDUNG REKTORAT KIAI HAJI AHMAD DAHLAN
2.PRASASTI GEDUNG MUNIRES
3.PRASASTI LABORATORIUM CENTRAL
4.PRASASTI TA’AWUN MART
Didampingi Ketua Pimda 143 Kuningan Hermawan MSI
1.TAPAK SUCI PUTERA MUHAMMADIYAH PIMDA 143 KUNINGAN
Didampingi Kepala SMK 2 Muhammadiyyah Kuningan Khaerul Anwar S Ag M Pd (Gedung lingkup SMK 2 MUhammadiyyah)
1.PRASASTI GEDUNG RUANG PRAKTEK SISWA (RPS) TKRO