Connect with us

Hi, what are you looking for?

Government

Hadir di CFD, 100 TPD Berikan Pengetahuan Tentang KB dan Pembangunan Keluarga

KUNINGAN (MASS)- Suasana Car Free Day, Minggu 14/7/2019) agak berbeda dengan hadirnya 100 Tenaga Penggerak Desa  yang tergabung pada Forum Tenaga Penggerak Desa/Kelurahan.

Mereka berkerjasama dengan Dinas Pengendali Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten melakukan kegiatan positif yakni Sosialisasi KIE (Komunikasi Informasi dan Edukasi) Massa Pelayanan Metode Operasi Wanita (MOW) dan Metode Operasi Pria (MOP).

Kegiatan ini  bagian untuk  mensukseskan  pelayanan KB MOW MOP TNI Manunggal KB Kes, dimana pelayanannya akan dilaksanakan di RS KMC pada tangal 17 Juli 2019.

Dalam acara tersebut Forum TPD/K membuka pendaftaran MOW MOP serta konseling KB.  TPD Kab Kuningan yang dibiayai dari dana hibah Provinsi Jabar sebanyak 100 petugas itu terjun untuk bersentuhan langsung dengan masyarakat.

Mereka memberikan pengetahuan tentang program yang ada di DPPKB Kabupaten Kuningan, juga  tentang Kependudukan Keluarga Berencana dan pembangunan keluarga.

Kegiatan ini bertujuan untuk mendekatkan program KKBPK kepada masyarakat dimana untuk mendukung Visi Pemerintah Daerah Kuningan  “Kuningan MAJU (Makmur, Agamis, Pinunjul) Berbasis Desa Tahun 2023.”

” Kami juga mengharapkan kedepan TPD/K mendapat perhatian khusus dari Pemda Kabuapten Kuningan. Alhamdulillah sebanyak 4 orang  tertarik untuk menjadi akseptor MOW di tanggal 17 Juli 2019,” ujar Ketua Forum TPD/K Kabupaten Kuningan Tovan Apriansyah SE, Minggu usai acara.

Dari pantauan kuninganmass.com, kegiatan ini mendapatkan perhatian masyarakat yang berada di area CFD.  Sosialisasi KIE (Komunikasi Informasu dan Edukasi)  Massa Pelayanan Metode Operasi wanita (MOW) dan Metode Operasi Pria (MOP) sangan penting bagi mereka yang sidah menikah. (agus)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Headline

KUNINGAN (MASS)- Sesuai dengan jadwal, Selasa pagi petugas medis melakukan  rapid test di dua pasar yakni Luragung dan Cibingbin. Seperti ditiga pasar sebelumnya di...

Advertisement
Exit mobile version