KUNINGAN (MASS) – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat H. Yosa Octora Santono, S.Si., M.M menggelar Yosa Cup berupa Turnamen Voli Putra Semi Lokal Antar Desa di Lapangan Volly Cisampih Desa Sukarapih Kecamatan Cibereum Kabupaten Kuningan pada Jumat – Minggu, 15-17 September 2023.
Turnamen tersebut digelar Yosa dalam rangka memperingati Hari Jadi Kuningan Ke – 525 sekaligus memeriahkan Ulang Tahun Partai Demokrat Ke – 22. Yosa Octora Santono selaku putra daerah Kuningan sekaligus Calon Anggota Legistlatif DPR-RI berharap dengan adanya turnamen ini bisa menggali para pemain potensial yang ada di Kuningan dan kemudian bisa mencetak para pemain dan tim yang unggul.
“Saya harap adanya turnamen ini dapat mencetak para pemain dan tim volly yang unggul sehingga nanti dapat berkompetisi di tingkat provinsi sampai nasional sehingga bisa mengharumkan nama Kabupaten Kuningan,” ujar Yosa.
Gelaran turnamen ini mendapat respon cukup antusias dari para pemain dan tim volly di wilayah Kuningan. Ada 18 tim volly yang mendaftar yaitu 17 tim dari Kuningan yang mendaftar dan 1 tim dari Jawa Tengah.
Tim yang mendaftar tersebut diantaranya ada tim Budak Hideung, Caliber Cibingbin, Peyeum Balap, SKR, Cibodas, Wanabakti, Wacana Dukuhmaja, Jagoan Mamah, Riz Sport, CRU Cibingbin, Dani Sport Banjarharjo, Ruak Riak, Rimba Kencana, Legaci Cibogo, S2 Sport, Cipedes, Putra Jagal dan Ronggo Lawe.
“Total 18 tim yang akan bertanding, 17 tim dari Kuningan dan 1 tim dari Jawa tengah. Alhamdulillah sangat ramai dan meriah,” ungkap Jaka selaku Ketua Panitia sekaligus Ketua Karangtaruna Cisampih.
Disamping itu antusiasme warga dan masyarakat setempat juga tak kalah meriah dari pagi, siang, sore bahkan sampai malam hari warga masih banyak yang menonton. Antusiasme tersebut juga tak luput dari para pedagang yang melihat peluang pundi-pundi rupiah dengan berjualan di sana sekaligus menonton pertandingan.
“Turnamen Volly Yosa Cup… Mantappp!!! Ini menjadi hiburan buat kami sekaligus bisa melihat para pemain yang bagus dan semoga bisa mencetak bibit unggul para pemain volly. Kami harap A Yosa terus menggelar kegiatan ini serta kami doakan semoga A Yosa terpilih menjadi Anggota DPR-RI,” ucap Cukis salah satu penonton pertandingan.
Pertandingan berakhir dengan Putra Jagal Cikondang Cibingbin keluar sebagai juara 1, Riz Sport sebagai juara 2 dan Dani Sport Banjarharjo sebagai juara 3. (eki/ad)