Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Education

Gebrakan di Tahun Baru, Inspiring Generation Adakan Kegiatan Kick Start 2020

KUNINGAN (MASS) – Tahun baru akan segera menjelang, agenda-agenda resolusi yang digagas untuk tahun mendatang siap digelar. Salah satunya yang akan diadakan oleh Inspiring Generation.

Inspiring Generation yang merupakan salah satu komunitas generasi millenial Kuningan akan mengadakan gebrakan di awal tahun baru nanti dengan menggelar kegiatan Kick Start Inspiring Generation 2020. Kegiatan ini dihadirkan untuk mengembangkan soft skill dan kemampuan leadership kaum millenial serta sebagai langkah awal keluarga Inspiring Generation dalam melakukan regenerasi keanggotaan dan kepengurusan yang dikemas dengan menarik.

Sebagai usaha untuk mewadahi pemuda-pemuda yang tertarik bergabung menjadi bagian dari Inspiring Generation, kegiatan Kick Start Inspiring Generation 2020 ini akan diselenggarakan di tiga kota, yaitu Kuningan, Cirebon, dan Tasikmalaya. Kuningan dipilih menjadi kota pertama tempat diselenggarakannya kegiatan Kick Start 2020.

Alasan kuningan dipilih pertama karena kota ini merupakan tempat kelahiran Inspiring Generation. Aula Desa Cikaso, Kecamatan Kramatmulya menjadi tempat pelaksanaan kegiatan Kick Start 2020 yang akan dilasanakan pada tanggal 3 – 5 Januari 2020 mendatang.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Tokoh-tokoh Kuningan dan anak muda millenial Kuningan yang kompeten dengan berbagai subjek materi yang ada dalam kegiatan Kick Start akan dihadirkan untuk turut serta mengembangkan berbagai kemampuan soft skill millenial Kuningan.

Nama-nama tokoh Kuningan yang diundang untuk turut serta dalam kegiatan ini antara lain KH. Dodo Syarif Hidayatullah (Pimpinan Pondok Nur Istiqomah Kuningan) KH. Didin Nurul Rosyidin (Pimpinan Pondok Pesantren Al-Mutawaly), Insan Nulyaman (Ketua DPD BKPRMI Kuningan), dan Nino Wahyu (Founder Kuningan Kreatif).

Sedangkan anak-anak muda Kuningan yang turut diundang antara lain Muhammad Naufal (Presiden Mahasiswa Universitas Al-Ihya Kuningan), Fery Rizkiana (Presiden Mahasiswa Universitas Kuningan), Widi Maulaindini (Mojang Jawa Barat 2018), Fery Rizkiana (Presiden Mahasiswa Universitas Kuningan), serta Vazwah Hafidziyah (Delegate of International Youth Leader Singapore Batch 11) .

Ketua Steering Committee kegiatan Kick Start Inspiring Generation 2020, Faiz Alfarizi menuturkan bahwa sesuai dengan visi kegiatan Kick Start sendiri, kegiatan Kick Start ini diharapkan dapat menjadi suatu kegiatan yang mampu mengembangkan skill pemuda Kuningan dan output-nya nanti dapat menghasilkan gerakan-gerakan yang bermanfaat untuk kota Kuningan.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Selain itu, Faiz juga menambahkan bahwa gerakan-gerakan kolaboratif dari berbagai kalangan millenial Kuningan diharapkan dapat terbentuk dalam kegiatan ini.

Sedangkan Yopi Muhammad Kahfi selaku Ketua Inspiring Generation mengungkapkan bahwa, ia meminta dukungan dari semua pihak, pemerintah Kabupaten Kuningan, organisasi kepemudaan di Kuningan, dan komunitas-komunitas kepemudaan di Kuningan untuk kelancaran acara Kick Start 2020 ini.

Pemuda Kuningan dari berbagai kalangan baik siswa, mahasiswa, maupun santri yang tertarik dengan kegiatan Kick Start Inspiring Generation 2020 dapat dengan mudah mengakses berbagai informasi mengenai kegiatan ini dengan memantau media sosial Instagram Inspiring Generation (@inspiring_generation17).

“Berbagai rincian kegiatan dan informasi prosedur pendaftaran telah tercantum di media sosial milik Inspiring Generation tersebut,” ajak Yopi. (deden/rl)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Lifestyle

KUNINGAN (MASS) – Hujan cukup deras ternyata masih mengguyur Kuningan hingga menjelang pergantian tahun. Tak heran jika suasana malam tahun baru terasa sepi. Salah...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Kita sering mendengar istilah “tahun baru semangat baru”, sebetulnya tidak ada yang salah dengan istilah itu. Namun semangat yang seperti apa...

Health

KUNINGAN (MASS) – Mengabdi dan berkontribusi pada negeri bisa dimulai saat ini, mulai dari hal terkecil, dan mulai dari diri sendiri. Yang terpenting adalah...

Social Culture

KUNINGAN (MASS) – Ramadhan Fair yang diselenggarakan Komunitas Inspiring Generation ternyata digandrungi kaum millenial. Mereka mengikuti rangkaian kegiatan yang dipusatkan di Masjid Agung Syiarul...

Education

KUNINGAN (MASS) – Dalam rangka memperingati sekaligus mengisi bulan suci Ramadhan, Inspiring Generation kembali “Ramadhan Fair” yang ke 5. Banyak rangkaian kegiatan yang hendak...

Advertisement