KUNINGAN (MASS) – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Parung, Kecamatan Darma diisi dua calon yang sama seperti periode sebelumnya.
Kedua calon tersebut merupakan pasangan suami istri yaitu Osa Maliki dan Entin Kartini. Osa Maliki terpilih sebagai Kepala Desa Parung di periode sebelumnya pada tahun 2017.
Pada Pilkades serentak tahun ini, Entin Kartini yang merupakan istri dari Osa Maliki kembali mendaftarkan dirinya sebagai Calon Kepala Desa Parung. Ia mendaftarkan dirinya pada hari terakhir pendaftaran tahap ke-2.
“Daftar pas hari terakhir, itu juga malem di jam-jam pas mau penutupan di tahap ke-2,” kata Rizal Fadilah, anggota PPKD (Panitia Pemilihan Kepala Desa) Parung, Selasa (25/7/2023).
Baca : https://kuninganmass.com/pilkades-parung-dulu-lawan-istri-sekarang-osa-maliki-lawan-istri-lagi/
Dua kali diisi calon yang sama, Kuninganmass mencoba bertanya mengenai minat masyarakat Parung untuk menjadi Kepala Desa. Menurut keterangan Rizal, pihak PPKD sudah mensosialisasikan Pilkades kepada masyarakat Parung.
“Sosialisasi sudah dilakukan, bahkan di tiap penjuru Desa kan ada spanduk. Semuanya balik lagi ke keinginan masyarakat,” ujar Rizal.
Tidak hanya melalui spanduk, Rizal menjelaskan bahwa sosialisasi dilakukan juga di tiap mushola bahkan di masjid desa saat Jumatan.
“Di tiap tajug (mushola) juga sosialisasi, bahkan pas Jumatan juga sudah disosialisasikan,” jelasnya.
Lebih lanjut, Rizal mengatakan bahwa beberapa masyarakat Parung enggan mencalonkan dirinya sebagai Kepala Desa karena sang Petahana (Osa Maliki) terlalu kuat.
“Beberapa masyarakat Parung menganggap pak Osa terlalu kuat, jadi mereka gamau mencalonkan.” tutup Rizal. (hafidz/mgg)