KUNINGAN (MASS) – Dosen Profesi Bidan STIKes Kuningan, Dera Sukmanawati S Tr Keb M Keb berhasil meraih Juara 1 best Oral Presenter dalam International Conference.
Acara bertajuk “2nd Annual Conference of Midwifery FK Unand” itu digelar oleh Bachelor of Midwifery and Midwifery Profession Program, Faculty of Medicine, Andalas University, Padang.
Mengusung tema Investing in the Future: Supporting Midwifery Practice, Research and Education, kegiatan digelar pada akhir tahun lalu tepatnya 27-28 Desember 2022 dengan diikuti oleh berbagai profesi Bidan, mahasiswa dan akademisi.
Adapun, Dera Sukmanawati berhasil meraih juara 1 Best Oral Presenter dengan judul penelitian “Relationship between Economic Status and Anxiety Level of Pregnant Woman in Third-Trimester Facing Normal Labor”.
Ketua STIKes Kuningan Dr H Abdal Rohim, S Kp MH turut senang dan berterimakasih atas dedikasi dan pencapaiannya sehingga meraih juara 1.
Begitupun segenap sivitas akademika STIKes Kuningan turut memberikan apresiasi ucapan selamat untuknya.
Sementara Dera sendiri, jugaberterima kasih kepada semua pihak yang telah membantuny hingga saat ini, terutama Yayasan Pendidikan Bhakti Husada Kuningan atas dukungnnya selama ini. Ia seluruh Bidan di Indonesia agar lebih professional dimasa depan.
“Harapannya dari kegiatan tersebut agar Bidan di masa depan menjadi pioneer dalam melakukan praktik layanan kebidanan, penelitian dan pendidikan” pungkasnya. (eki)