KUNINGAN (MASS) – Menjelang hari jadi Desa Cibingbin yang ke-239, pemerintahan Desa Cibingbin Kecamatan Cibingbin menggelar acara Cibingbin Bersholawat pada hari Jum’at (6/12/2024) kemarin. Kegiatan yang dimotori oleh para pemuda Desa Cibingbin ini, dibanjiri ribuan Jama’ah yang datang dari berbagai daerah.
Cibingbin Bersholawat diisi oleh Habib Zainal Abidin Assegaf dan Majelis Az-zahir memiliki penggemar yang sangat banyak dan militan. Sehingga tidak heran, kegiatan tadi malam tidak sekedar dihadiri jama’ah dari wilayah Kabupaten Kuningan saja, akan tetapi hadir pula Zahir mania (Fans Club Az-zahir) dari Jakarta, Tangerang, Brebes, Cirebon, Tegal, Majalengka, Indramayu, bahkan ada yang berasal dari Magelang.
Ketua panitia kegiatan, Jujun Junaedi Abdillah, S.Pd menunjukkan rasa bangganya karena bisa kembali menggelar Cibingbin Bersholawat di tahun 2024 ini.
“Tahun lalu kita menyelenggarakan kegiatan yang sama dengan tajuk yang sama yaitu Cibingbin Bersholawat, saya bersama rekan-rekan para Pemuda Cibingbin ingin mengulang kembali kesuksesan tahun lalu,” ujarnya.
Berdasarkan hitungan panitia yang terpantau dari drone dan kapasitas lapangan, Jama’ah yang hadir mencapai angka tujuh ribu lebih. Hal ini seolah jadi penanda bahwa masyarakat Cibingbin sangat antusias dalam melantunkan Sholawat Nabi.
“Kami sangat berharap bahwa dengan banyak orang yang hadir dalam kegiatan ini, membacakan sholawat bersama-sama, akan menjadi wasilah turunnya keberkahan untuk Desa Cibingbin. Sehingga Desa Cibingbin menjadi Desa yang lebih religius, nyaman, damai dan masyarakatnya sejahtera,” kata Kepala Desa Cibingbin Wawan Sofwan ST.
Nampak dalam kegiatan, Jama’ah memadati lapangan. Semua Jama’ah turut melantunkan Sholawat dengan penuh antusias dan menunjukkan rasa sinta kepada Nabi Muhammad. Di penghujung acara, semua Jama’ah berdiri untuk melantunkan Mahalul Qiyam dan ditutup dengan do’a yang di pimpin oleh K. Abdurrahman Majazi, tokoh agama di Desa Cibingbin. (eki)