Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass
Kabid SD Dinas Pendidikan Kabupaten Kuningan Surya S Pd MM. (Foto: dok Surya)

Pemerintahan

Dari Kepala SMP ke Kabid SD, Surya Siap Perkuat Fondasi Pendidikan Kuningan

KUNINGAN (MASS) – Pada rotasi-mutasi pejabat di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan yang digelar Selasa (6/1/2025), Surya SPd MM resmi dilantik sebagai Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kuningan.

Surya sebelumnya menjabat sebagai Kepala SMP Negeri 1 Lebakwangi. Dengan pelantikan tersebut, ia dipercaya mengemban amanah baru yang lebih luas, khususnya dalam memastikan kualitas pembinaan pendidikan dasar sebagai fondasi utama pembangunan sumber daya manusia di Kabupaten Kuningan.

Surya menyampaikan rasa syukur dan komitmennya atas jabatan yang dipercayakan kepadanya. Ia menegaskan setiap jabatan merupakan amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab.

“Setiap jabatan yang diemban sesungguhnya merupakan amanah dari Allah SWT dan kepercayaan dari pimpinan. Semoga saya bisa mengemban amanah ini untuk kemajuan dunia pendidikan di Kabupaten Kuningan,” ujarnya.

Selama memimpin SMPN 1 Lebakwangi, Surya dikenal sebagai sosok pemimpin yang menekankan kedisiplinan, kolaborasi, serta penguatan karakter peserta didik. Pengalaman tersebut menjadi modal penting dalam menghadapi tantangan baru di jenjang sekolah dasar, yang memiliki peran strategis dalam pembentukan karakter dan kompetensi dasar peserta didik.

Di luar jabatan struktural, Surya juga aktif di berbagai organisasi strategis. Ia tercatat sebagai Sekretaris Forum Komunikasi Dewan Pendidikan Kabupaten/Kota se-Jawa Barat, Sekretaris Dewan Pendidikan Kabupaten Kuningan, serta Dewan Penasihat MKKS SMP Kabupaten Kuningan. Kontribusinya juga terasa di bidang kepramukaan sebagai Ketua Litbang Kwarcab Kuningan dan di organisasi profesi sebagai Wakil Ketua PGRI Kabupaten Kuningan.

Selain itu, Surya menjabat Ketua Bidang Organisasi dan Kelembagaan KONI Kabupaten Kuningan, Ketua II BAPOPSI, Ketua II PABERSI, serta menjadi bagian dari Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Kuningan. Ia juga terlibat sebagai Kabid Pendidikan dan Vokasi Bhakti Taskin, Tim Ahli Akselerasi Pendidikan Kabupaten Kuningan, Tim Angklung Kabupaten Kuningan, hingga Tim Penyusunan Kurikulum Milik Gunung Ciremai.

Di balik kesibukannya, Surya merupakan sosok kepala keluarga yang didampingi sang istri, Tati Yuliawati SAg serta dua putra yang menjadi sumber semangat dalam setiap langkah pengabdiannya. (didin)

Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

Trending

You May Also Like