KUNINGAN (MASS) – Laga persahabatan dan silaturahmi, kembali dilakukan tim Braya FC (alumni Ponpes Modern Al-Ikhlash). Kali ini, lawannya adalah tim sekretariat DPRD Kabupaten Kuningan.
Bertanding di Lapangan Sumakti Jaya Ciawilor, Jumat (16/9/2022) sore ini, tim sekertariat DPRD diperkuat oleh beberapa anggota legislatif muda seperti Nurkholis dan Jafar Sidik.
Tim sekertariat DPRD, diisi dengan kolaborasi antara pemain muda dan pemain tua. Terlihat sebagai penjaga gawang, si hitam manis Agung sucipto.
Di depannya, ada empat bek berpengalaman seperti Ikbal, Yayan, Andi Jebod, dan Reza. Sedangkan lini tengah sendiri diperkuat oleh beberapa pemain kawakan seperti Azam, Bram, Asep, dan Gofur. Sementara, lini serang diisi dua aleg muda, Jafar Sidik dan Nurkholis.
Adapun, Braya FC sendiri masih dihiasi dengan line up andalannya. Duet striker Delon dan Arafat, masih jadi pilihan utama. Keduanya, ditopang empat gelandang yaitu Cule, Kafi, Apuy dan Irpan.
Sementara, garis pertahanan di bagian belakang, diisi oleh Tebe, Diara, Agi dan Sahidin. Penjaga gawang, masih dipercayakan pada Yana.
Jalannya pertandingan.
Saat babak pertama dimulai, terlihat Tim DPRD menguasai lini tengah permainan. Beberapa kali duet antara politisi Gerindra dan PAN itu, terlihat padu.
Nurkholis atau biasa disapa Oi, terlihat begitu lihai dalam mengalirkan sikulit bundar. Bahkan, politisi muda tersebut berhasil memberikan 2 assist kepada Jafar Sidik, patnernya di gedung rakyat dan di lapangan.
Berkat itu, babak pertama selesai dengan keunggulan Tim DPRD melalui Brace Jafar Sidik.
Babak kedua dimulai, Braya FC mulai mengganti beberapa pemain dan strategi. Mamat dan Ricko dimasukan untuk menambah daya gedor, serta Oge, pemain bertinggi 190 cm, juga dimasukan untuk menggantikan Delon yang kembali cidera hamstring.
Hasilnya pun cukup menggembirakan, Braya FC berhasil comeback dengan menjebol gawang DPRD melalui Arafat, Kafi dan Diara. Braya FC menang dengan skor 3-2.
Setelah pertandingan berakhit, Jafar Sidik mengucapkan terima kasih kepada tim Braya FC yang sudah bersilaturahmi dengan Sekretariat DPRD melalui sepakbola.
“Hasil tidak penting, yang penting kita berolahraga dan menjalin hubungan yang baik. Nanti kita rematch lah,” pungkas politisi dari PAN tersebut.
Hal yang sama juga di sampaikan oleh pelatih Braya FC Ading. Dirinya, mengaku salut dengan para politisi muda Kuningan yang bisa bermain apik.
“Jafar Sidik dan Nurkholis memberikan contok yang baik pada politisi lain serta tokoh muda di Kabupaten Kuningan,” pungkas pria berjenggot tipis tersebut. (eki)