KUNINGAN (MASS) – Acara Camping Rohani Orang Muda Katolik se-wilayah Dekanat Priangan Timur, digelar pada Sabtu (3/1/2026) di Bumi Perkemahan Palutungan Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur. Acara dihadiri sekitar 180 peserta dari berbagai daerah di wilayah Dekanat Priangan Timur.
Dengan tema “Reconnect in Faith” kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat iman dan kebersamaan di kalangan orang muda Katolik. Hal itulah yang disampaikan Ketua pelaksana, Slamet Triadi. Ia menegaskan anak muda itu generasi masa kini dan masa depan yang akan menentukan arah bangsa.
“Kaum muda bukan hanya generasi masa depan, tetapi juga generasi masa kini yang menentukan arah bangsa. Mereka perlu dipupuk dan dibina melalui pendalaman iman serta kebiasaan berkumpul bersama,” tuturnya.
Slamet menekankan pentingnya hubungan yang utuh dengan Tuhan, alam, dan sesama. “Melalui kegiatan ini, kami berharap para peserta dapat kembali terhubung dengan nilai-nilai spiritual dan sosial yang penting dalam kehidupan mereka,” tambahnya.
Sementara, Romo Andreas Dedi, OSC yang juga hadir dalam acara tersebut, menyampaikan rasa syukurnya atas semangat dan kehadiran para peserta.
“Kegiatan ini bukan sekadar perkemahan, tetapi adalah kesempatan bagi orang muda untuk bertumbuh dalam iman dan belajar melayani dengan hati yang tulus,” ujarnya.
Begitupun dengan Bambang salah satu pembicara dalam acara, ia juga banyak memberikan dorongan kepada peserta.
“Melalui Camp OMK ini, saya mengajak orang muda untuk terlibat aktif dalam kehidupan Gereja dan masyarakat. Jangan takut mengambil peran dan tanggung jawab, karena Gereja membutuhkan semangat dan kreativitas kalian,” tuturnya.
Pesan ini diharapkan dapat membangkitkan motivasi kaum muda untuk lebih peduli terhadap lingkungan dan masyarakat di sekitar mereka.
“Semoga pengalaman di camp ini meneguhkan kalian menjadi OMK yang beriman dan siap menjadi terang bagi sesama,” pungkas Bambang. (raqib)










