KUNINGAN (MASS) – Bagi masyarakat Kuningan yang hobi makan mie terutama mie ayam jangan lupa tanggal 30 juni 2019 akan digelar festival mie. Ada 4.500 porsi yang disediakan oleh Paguyuban Mie Ayam Tunggal Rasa Wilayah III Cirebon.
Kegiatan yang dihelat lapangan Pandapa Paramarta Komplek Stadion Mashud Wisnusaputra Kuningan mendapat apresiasi dari Dirut PD BPR Kuningan H Dodo Warda SE. Ia bukan hanya mengapresiasi tapi juga mensupport kegiatan tersebut.
“BPR Kuningan mengharapkan kegiatan ini tidak hanya dilakukan oleh paguyuban mie ayam saja. Tetapi juga dapat dilaksanakan oleh paguyuban pedagang-pedagang yang lainnya, sehingga masyarakat bisa menikmati dan dapat dijadikan wisata kuliner terlebih Kabupaten Kuningan terkenal sebagai Kabupaten pariwisata,” jelas dia, Jumat (28/6/2019).d
Diharapkan dengan kegiatan seperti ini dapat memotivasi para pedagang mie ayam. Bahkan dapat membuka lapangan pekerjaan baru bagi yang belum memiliki pekerjaan, sehingga bisa menjadi pengusaha mie ayam.
Dampak positifnya adalah dengan tercipta lapangan pekerjaan adalah akan menurunkan angka kemiskinan. Tentu membantu pemerintah.
Dodo juga merasa bangga bahwa khususnya di Kabupaten Kuningan sudah banyak pedagang mie ayam yang menjadi Mitra BPR Kuningan terlebih ketua pelaksana dari acara festival Mie ini yaitu Arief komara SE adalah pegawai BPR Kuningan dan juga sebagai pengusaha mie ayam Mekarwangi
Ia mempunyai pabrik pengolahan mie yang didistribusikan ke seluruh penjaja mie ayam di seluruh wilayah kabupaten Kuningan.
“Sekali lagi bagi masyarakat yang ingin wisata kuliner makan mie ayam bareng dengan sesama pecinta mie ayam lainnya dapat hadir pada hari Minggu tanggal 30 Juni 2019 pukul 07.00 sampai dengan selesai. Dengan membeli voucher Rp5.000 berhak mendapat satu porsi mie ayam dan berkesempatan mendapatkan door prize puluhan juta rupiah,” tandasnya.
Dikatakan, voucher dapat dibeli di cabang mie ayam Mekarwangi terdekat. Lalu, seluruh anggota paguyuban mie ayam tunggal rasa se-wilayah III Cirebon dan di area acara festival mie
Acara ini juga dimeriahkan dengan adanya senam pagi sehat, demo pembuatan mie ayam, live musik, dan pengundian doorprize(agus).