Connect with us

Hi, what are you looking for?

Education

Belajar Berbagi Sejak Dini, Puluhan Santri Cilik RA – MI Al-Hikmah Nabung dan Berikan Takjil ke Masyarakat

KUNINGAN (MASS) – Belajar berbagi sejak dini, itulah yang dilakukan dan diajarkan oleh RA dan MI Al-Hikmah Desa Bunigeulis Kecamatan Cigandamekar – Kuningan kepada para santri ciliknya.

Berlokasi di Jalan Desa Bunigeulis, mereka, puluhan anak-anak -santri cilik- RA dan MI Al-Hikmah, terlihat membagikan ratusan paket ta’jil kepada masyarakat, Kamis (14/4/2022) kemarin.

Dengan berseragam putih-putih, puluhan anak-anak tersebut tampak sumringah membagikan ta’jil kepada masyarakat, kegiatan ditutup dengan buka bersama di halaman Balai Desa Bunigeulis.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Dede Rijal Purnama yang mendampingi anak-anak MI, kepala RA Nia Kurniawati serta para guru seperti Deti dan Yopi.

Kegiatan ini juga mendapatkan apresiasi dari masyarakat Desa Bunigeulis. Masyarakat yang lewat, ikut menyaksikan anak-anak yang masih lucu dan imut-imut tersebut membagikan takjil.

Salah satu dari warga desa tersebut, Dasta mengatakan, kalau hal seperti ini memang patut dicontoh anak-anak. Agar anak-anak bisa belajar berbagi sejak dini.

“Saya sebagai masyarakat dan orang tua bangga terhadap anak-anak RA dan MI Al-Hikmah,” ujar pria hitam manis tetsebut.

Kepala RA Al-Hikmah Nia didampingi Dede Rijal Purmama  menambahkan kalau kegiatan ini kerupakan bagian dari kegiatan akademik yang sudah disusun jauh hari.

“Anak-anak diminta menabung makanan ringan dan alhamdulillah di hari ini kami bisa membagikannya, kegiatan ini juga merupakan kegiatan pendidikan kepada anak usia dini bahwa seberapa susah nya kita, kita harus tetap mau berbagi kepada yang lain,” ujarnya.

Pihaknya bersyukur, kegiatan kali ini bisa berjalan dengan lancar. Dirinya juga mengucap terima kasih kepada pihak yayasan yang sudah mengijinkan serta orang tua yang mendampingi dan ikut serta mensukseskan kegiatan ini.

“Insya Allah kedepannya penguatan pendidikan karakter akan kita lakukan, karena pada hakikatnya anak-anak diberikan kepekaan sosial bukan hanya teori tapi juga praktik. Sedikit memang yang kami bagikan tapi mudah-mudahan ini bisa memberikan pelajaran kepada anak-anak kami supaya kecintaan kepada sesama tambah meningkat,” tutupnya di akhir. (eki)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f
Advertisement

You May Also Like

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f smartadserver.com, 4577, RESELLER, 060d053dcf45cbf3 onetag.com, 7cd9d7c7c13ff36, DIRECT appnexus.com, 13099, RESELLER pubmatic.com, 161593, RESELLER, 5d62403b186f2ace rubiconproject.com, 11006, RESELLER, 0bfd66d529a55807 appnexus.com, 15825, DIRECT, f5ab79cb980f11d1 sonobi.com, 4dd284a06a, RESELLER, d1a215d9eb5aee9e appnexus.com, 15825, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 Media.net, 8CUTQ396X, DIRECT videoheroes.tv, 212716, RESELLER, 064bc410192443d8 sharethrough.com, YYFDsr3Y, RESELLER, d53b998a7bd4ecd2 appnexus.com, 12976, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 rubiconproject.com, 25060, RESELLER, 0bfd66d529a55807 video.unrulymedia.com, 170071695, RESELLER Contextweb.com, 562794, RESELLER,89ff185a4c4e857c
Exit mobile version