Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Anything

Beginilah Kondisi Anak Model Bungkus Rokok

KKUNINGAN (MASS) – Pasca pemberitaan Dadang Mulya yang mengaku sebagai model bungkus rokok, kini warga Desa/Kecamatan Pancalang itu menjadi tenar. Warga Kuningan di mana pun berada selalu membahas ayah empat anak ini. Mereka tidak menyangka kalau yang menjadi model itu warga Kuningan.

Selain membahas Dadang, banyak pula yang mempertanyakan kondisi anak yang digendong pada gambar bungkus rokok itu. Ternyata bayi yang digendong itu adalah Rizki Indriyawan yang kini berusia 6 tahun.

Anak kedua dari pasangan Dadang Mulya dan Mimin Karminah yang tinggal di Dusun Pacinan itu tumbuh sehat. Rizki kini bersekolah di Taman Kanak-kanak yang tidak jauh dari sekitar rumah.

“Rizki sehat, tidak ada apa-apa. Tuh lihat aktif terus. Habis sekolah selalu bermain dengan anak-anak sebayanya,” jelas Mimin kepada kuninganmass.com di rumahnya, Selasa (24/7/2018).

Mimin menceritakan, Rizki digendong oleh ayahnya sewaktu menonton pertandingan sepak bola di kampungnya. Saat itu kebetulan Dadang sedang merokok. Lantaran Mimin pamit mau ke kamar mandi, ia meminta suaminya menggendong sementara.

Sepulang dari kamar mandi, Dadang bercerita kepada Mimin, ada seseorang yang memotret. Selang sebulan kemudian, mereka sangat kaget karena fotonya yang sedang menggendong anaknya muncul di bungkus rokok.

“Merk rokok yang dihisap suami saya masih inget. Bukti pakaian yang digunakan pun masih ada. Yang berubah hanya bentuk rambut,” jelas Mimin yang didampingi Abah Salam, orang tuanya.

Alasan baru saat ini lapor karena masih bingung harus lapor kamana dan juga fokus mencari nafkah. Saat ini Dadang berjualan Es Doger di ibu kota. Karena masalah ini Dadang harus pulang dan lapor ke Polsek Pancalang.

“Suami saya semakin terdorong untuk lapor karena di lingkungan tempat kerjanya banyak menyebutkan orang yang berada di bungkus rokok mirip dengan dirinya. Begitu diberikan informasi bahwa sangkaan itu benar, warga memintanya segera melapor karena berhubungan dengan hak cipta,” tutur Mimin.

Ia meminta kepada kuasa hukum bisa membantu menyelesaikan permasalahan ini. Sebab, bagi dirinya terkait hukum masih buta, sehingga harus ada yang membantu. (agus)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Government

KUNINGAN (MASS) – Permasalahan Dadang Mulya yang saat ini viral rupanya mengundang reaksi dari berbagai kalangan masyarakat yang simpati terhadapnya. Salah satunua datang dari...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Pernyataan Dadang Mulya yang mengaku sebagai model bungkus rokok dan akan menuntut royalti menjadi viral. Kemenkes sendiri langsung melakukan bantahan terkait...

Anything

KUNINGAN (MASS)- Meski Dadang Mulya yang merupakan model bungus rokok sudah mencabut surat kuasa terhadap pengacara yang sempat ditunjuk. Namun, bukan berarti tidak ada...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Terkait pencabutan surat kuasa yang dilakukan oleh model bungkus rokok ditanggapi serius oleh Dudung Hidayat. Pria yang sempat ditunjuk menjadi kuasa...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Dalam waktu yang tidak lama, model iklan bungkus rokok, Dadang Mulya (42) berubah pikiran. Rencana untuk menuntut royalti akibat gambarnya dimuat...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Jika biasanya model iklan itu dibayar mahal, beda hal dengan Dadang Mulya (42), sang model iklan pada bungkus rokok. Meski fotonya...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Adanya warga Desa Pancalang Kecamatan Pancalang, Dadang Mulya (42) yang menjadi korban iklan bungkus rokok, menuai reaksi keras dari berbagai kalangan....

Anything

KUNINGAN (MASS) – Kasus Dadang Mulya yang menjadi ‘korban’ iklan bungkus rokok menjadi perhatian semua warga Kuningan, tak terkecuali para pengacara. Mereka siap memberian...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Warga Kuningan banyak yang tidak mengetahui, ternyata salah satu model dalam bungkus rokok, dimana seorang ayah menggendong anaknya sambil merokok itu...

Advertisement