Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Uncategorized

Begini Reaksi PDIP terhadap Deklarasi 5 Parpol Dukung Acep

KUNINGAN (Mass) – Deklarasi dukungan 5 parpol non parlemen kepada calon petahana H Acep Purnama MH menuai reaksi dari elit PDIP Kuningan.

“Ya bagus-bagus aja kalau ada partai yang mendukung bakal calon dari kita. Jangankan partai politik, organisasi apapun yang mau dukung calon dari kita ya terima kasih,” ujar salah seorang pengurus DPC PDIP Kuningan, Nuzul Rachdy SE.

Namun, Zul (sapaan pendeknya) masih belum bisa memastikan apakah dukungan mereka itu terhadap person atau bukan.

“Ini yang jadi pertanyaan. Apakah 5 partai ini akan mendukung Acep Purnama secara person atau mendukung calon yang direkomendasi oleh PDIP,” imbuhnya.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Kalau calon yang direkomendasi oleh PDIP yang didukung, menurut Zul, sampai sekarang belum diputuskan. Pihaknya tidak akan mendahului keputusan DPP.

Politisi yang menjabat wakil ketua bidang kaderisasi ini melanjutkan, secara etika kalau mau deklarasi mestinya partai to partai. Karena seseorang mau diusung jadi calon bupati itu dari partai.

“Apalagi 5 partai ini kan partai yang sedang berjuang untuk lolos atau tidaknya ikut pemilu,” kata Zul.

Etika seperti itu, diakuinya memang tidak diatur secara eksplisit. Tapi kalau kemudian salah satu dari partai tersebut akan mendukung Acep direkomendasi dari partai manapun maka dari sisi PDIP sudah keluar dari kontek.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Ditanya kapan rekomendasi turun, Zul belum mengetahuinya. Begitu juga saat disinggung isu rekomendasi akan jatuh pada Rana-Edo, ia hanya mengatakan masih dalam proses.

“Rekomendasi masih berproses semua bakal calon sedang mengikuti tahapan penyaringan di DPP,” jawabnya. (deden)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement