KUNINGN (MASS) – Program Terdahsyat Emas Sepanjang Tahun 2017 akhirnya ditutup secara resmi pada Minggu (4/3/2018) di lapangan Pandapa Paramartha. Acara puncak berlangsung meriah dari pagi hingga jam 16.30 WIB.
Dimulai Acara Event Berkah Terdahsyat Emas di mulai dengan senam Zumba jam 07.00 WIB. Acara dilanjutkan dengan donor darah dan khitanan masal, serta satunan kepada anak yatim.
Selain itu ada kontes photobooth terdahsyat, live musik, servis gratis, berikut pemberian diskon. Dan acara puncak pengundian satu unit motor dan mobil.
Untuk hadiah motor ternyata diraih oleh Iis Aisyah warga Dusun Ciuyah Desa/Kecamatan Ciniru. Sedangkan Daihatsu Ayla dibawa pulang Dede Ukim warga Blok Lempong Kelurahan/Kecamatan Cigugur.
Baik Iis Aisyah maupun Dede Ukin tidak menyangka sama sekali akan meraih hadiah motor diacara puncak. Pasalnya, mereka harus bersaiang dengan ribun kossumen AS Putra Motor.
“Tidak menyangka sama sekali beli satu motor bisa mendaptkan du motor. Motor yang saya pakai saat ini dibeli pda bulan Februari. Terima kasih AS Putra saya sangat bahagai,” ujar Ibu dua anak itu.
Sementara itu Dede Ukim yang pengambilan hadiah diwakili oleh Novi Zulfa Fitri (ankanya) tampak terharu dan terlihat seperti tidak percaya mendapatkan hadiah mobil.
“Masih belum percaya mobil yang diinginkan oleh ribuan konsumen AS Putra jadi milik saya,” ujar Novi.
Novi sendiri sudah mengabari hal kepada kedua orang tua dan mereka sangat bahagia. Ini adalah rejeki dari Allah yang tidak diduga-duga.
“Pokoknya sangat bahagia. Dan juga bingung, karena harus disimpan dimana mobilnya. Sebab, tidak punya grasi,” ujar Novi sambil tersuenyum.
Sementara itu proses pemberian motor dilakukan oleh Reni Andriani dan mobil oleh sang Owner AS Putra Motor, Ayif. Mereka berduka mengucapkan selamat kepada para pemenang Program Terdahsyat Emas Sepanjang Tahun.
Menurut PIC AS Putra Yayan Sugianto menyebutkan, motor yang diberikan kepada Iis Aisyah dikhusukan untuk konsumen yang membeli motor dari bulan Januari Februari. Sedangkan untuk mobil dari konsumen selama satu tahun atau dari Februari 2017- Februari 2018.
“Ini persembahan kami kepada konsumen yang loyal kepada AS Putra. Tidak ada rekayasa dalam program ini,” jelas Yayan.
Diterangkan, pada acara puncak bukan hanya undian hadiah utama mobil, tapi juga digelar berbagai acara baksos dan juga promo menarik.Ada juga tablig akbar yang menghadirkan putra Almarhum Zainudin MZ M Syauqi MZ. Dan banyak acara menarik lainnya.
Ditempat sama, Plt Bupati Kuningan H Dede Sembada yang diwakili Kadisperindag Kuningan Drs Agus Sadeli MPd memuji apa yang dilakukan oleh AS Putra. Bukan hanya sekedar mencari laba tapi ada sisi sosial yakni memberikan santunan kepada anak yatim.
“Ini harus dipertahankan dan terus dilakukan. Saya yakin akan banyak berkah,” ujar Agus. (agus)